SAAT ADZAN BERKUMANDANG dan Selepas Adzan, Baca 2 Doa Pendek Ini, Syekh Ali Jaber: Dosa Lalu Diampuni

- 27 Februari 2022, 20:37 WIB
Syekh Ali Jaber mengungkap 2 amalan doa pendek saat adzan berkumandang dan selepas adzan yang banyak orang Islam tidak paham.
Syekh Ali Jaber mengungkap 2 amalan doa pendek saat adzan berkumandang dan selepas adzan yang banyak orang Islam tidak paham. /YouTube Hadits TV/

Wa anna asyhadu alla ilaaha illallah wa anna Muhammadan Rasulullah rodhitu billahi robbaa wabil Muhammadin rasullaa, wabil islami dina.

Artinya: "Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan aku bersaksi Muhammad adalah utusan-Nya, aku ridha Allah sebagai Rabb-ku, Muhammad sebagai Rasul, dan Islam sebagai agamaku."

"Segala dosa lalu diampuni. Allahu Akbar," kata Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Inilah Doa Pendek Saat Menikmati Sujud, Syekh Ali Jaber: Posisi Terdekat dengan Allah SWT

Menurut Syekh Ali Jaber, meskipun amalan tersebut kecil dan sederhana, tetapi ampunan dosanya banyak.

"Ini manfaat kita menghayati adzan. Sebab, banyak orang pas adzan justru banyak cakap," kata Syekh Ali Jaber.

Ia menyebutkan bahwa hadits tentang amalan doa tersebut shahih diriwayatkan Imam Muslim.

Selanjutnya, setelah muadzin mengucapkan Hayya alash sholah, umat Islam bisa menjawab dengan La haula wala quwata illa billah.

Demikian pula setelah muadzin mengumandangkan Hayya alal falah (Marilah kita menuju kemenangan), umat Islam bisa menjawab dengan La haula wala quwata illa billah.

Tatkala muadzin mengucapkan Ash-Shalatu khairum minan na'um (Salat itu lebih baik daripada tidur), umat Islam juga menjawab Ash-Shalatu khairum minan na'um.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Mahabbah Studio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x