Orangtua Wajib Tahu! Anak Bisa Menyeret Orangtua Masuk Neraka Karena Hal Ini, Kata Buya Yahya

- 18 Februari 2022, 14:04 WIB
Buya Yahya menjelaskan soal anak yang bisa menyeret orangtuanya ke neraka.
Buya Yahya menjelaskan soal anak yang bisa menyeret orangtuanya ke neraka. /YouTube Al-Bahjah TV/


DESKJABAR 
- Sudah menjadi kewajiban bagi orangtua mendidik anak agar bisa menjalankan perintah-perintah agama dan menjauhi larangannya.

Salah dalam mendidik anak akan membuat orangtua masuk ke neraka, meski saat hidup di dunia menjadi seorang yang baik dan ahli ibadah.

Seperti yang dijelaskan oleh Buya Yahya, seorang anak di akhirat nanti bisa menyeret orangtuanya ke neraka jika saat di dunia tidak dididik dengan benar.

Baca Juga: AWAS PENIPUAN! Kartu Prakerja Gelombang 23 Resmi Dibuka, Berikut Cara Mudah Mendaftar Kartu Prakerja

"Ada lagi yang ngurus ibadahnya sendiri, ia baik sendiri tapi anaknya tidak diperhatikan, gak akan selamat, ia akan dihadang masuk Surga," kata Buya Yahya dalam ceramahnya dikutip DeskJabar.com dari kanal YouTube Al-Bahjah TV, dalam video berjudul ‘Anak yang Menyeret Orang Tuanya Ke Neraka’.

Sejatinya anak adalah tanggung jawab orangtuanya, maka di akhirat nanti orangtua pun akan mempertanggung jawabkan perbuatan anaknya jika saat di dunia tidak mendidiknya dengan benar.

"Nanti ada diakhirat itu orangtua yang ahli ibadah di dunianya, seolah-olah menjadi ahli surga, ternyata anaknya masuk neraka," kata Buya Yahya.

Baca Juga: Dago, Kawasan Elite di Bandung Utara, Ternyata Dulunya Sebuah Hutan Angker Tempat ‘Silih Dagoan’

Anak tersebut bisa saja menjadi penghadang orangtuanya yang seharusnya masuk surga dengan menyeretnya ke neraka.

"Nanti dia meminta kepada Malaikat agar ibunya tak dimasukan ke surga karena semasa hidup dulu beribadah untuk dirinya sendiri tapi tidak mendidik anak dengan benar," ucap Buya Yahya.

Orangtua yang hanya memikirkan diri sendiri dalam beribadah dan mengabaikan kewajibannya dalam mendidik anak semua amal dan ibadahnya akan percuma.

Baca Juga: OMICRON HARI INI, Lawan COVID-19, Perkuat Sistem Imun, Pesan Zaidul Akbar, Makan Hanya yang Diperlukan Tubuh

Namun, ketika orangtua mendidik anak dengan benar hingga anaknya itu tumbuh menjadi anak yang soleh atau solehah, maka meski buruk amal perbuatan orangtua tersebut bisa mendapat pertolongan dari anaknya.

"Kalau anda sudah mendidik anak anda dengan baik lalu anak anda mengingatkan anda ucapkan terima kasih," kata Buya Yahya mengingatkan.

Orangtua memang sudah seharusnya mendidik anak dengan penuh tanggung jawab. Sejatinya anak adalah titipan dari Allah yang harus dirawat, dijaga dan diberikan pendidikan yang benar.

Baca Juga: Ternyata Ini Kata Teman Danu, Keganjilan Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Islam telah mengatur bagaimana pola pendidikan yang baik dan benar untuk anak, orangtua tinggal mengamalkannya.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Youtube Al-Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x