Mengapa Allah SWT Hanya Menciptakan Satu Mulut? Begini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

- 20 Desember 2021, 06:23 WIB
Penceramah Ustadz Adi Hidayat – Kenapa Allah SWT hanya menciptakan satu mulut
Penceramah Ustadz Adi Hidayat – Kenapa Allah SWT hanya menciptakan satu mulut / / Tangkapan layar youtube / Adi Hidayat Official/

DESKJABAR – Mengapa Allah SWT hanya menciptakan satu mulut? Mengapa Allah SWT menciptakan telinga sepasang? Mengapa Allah SWT menciptakan mata sepasang? 
 
Pertanyaan-pertanyaan di atas mungkin pernah terlintas di benak kita, atau mungkin seseorang pernah menanyakannya kepada kita dan kita tidak tahu apa alasan dibalik pencipta Allah SWT tersebut.
 
Seperti yang kita ketahui bahwa Allah SWT telah menciptakan mulut kita satu sedangkan mata dan telinga masing-masing sepasang. Allah SWT menciptakan demikian tentunya tidak asal-asalan. Lalu, apa hikmah di balik penciptaan Allah SWT yang teramat indah itu?
 
Dilansir dari kanal youtube Adi Hidayat Official, Ustadz Adi Hidayat dalam ceramahnya pernah menjelasan mengenai hikmah dibalik penciptaan mulut yang hanya ada satu berbeda dengan telinga maupun mata yang masing-masing mempunya pasangan.
 
Sebelumnya kita tahu bahwa mulut mempunyai kemampuan untuk berbicara, bahwa mulut mempunyai kemampuan untuk menyampaikan informasi. Kita pun mengetahui bahwa mata dan telinga merupakan dua alat panca indra yang bisa digunakan oleh manusia dalam mencari informasi.
 
Dengan demikian ketiga bagian tubuh ini memiliki hubungan yang sangat erat karena mulut tidak tidak akan mampu berbicara atau menyampaikan informasi tanpa adanya mata dan telinga, begitu pun dengan mata dan telinga, informasi yang diterima oleh keduanya akan sulit tersampaikan ketika tidak ada mulut.
 
Namun, disamping itu mulut pun terkadang menyampaikan sesuatu yang tidak diterima oleh mata dan juga telinganya. Seperti yang dijelaskan oleh ustadz Adi Hidayat dalam ceramahnya.
 
Dalam ceramahnya tersebut ustadz Adi Hidayat menjelaskan,
 
“menariknya Allah SWT menciptakan mulut kita satu, telinga kita dua, untuk memberikan kesan bahwa manusia kadangkala harus lebih banyak mendengar dibandingkan dengan banyak berkomentar,”
 
Penjelasan ustadz Adi Hidayat tersebut dengan jelas memberikan penjelasan mengenai hikmah dari penciptaan mulut yang hanya ada satu.
 
Selanjutnya ustadz Adi Hidayat pun menjelaskan,
 
“manusia harus banyak berkomentar, dengan dasar pengetahuan yang masuk lewat pendengarannya.”
 
Penjelasan ustadz Adi Hidayat ini menegaskan mengenai pentingnya kita mendengar dalam artian mencari ilmu sehingga setiap apa yang akan kita katanya dengan mulut ini adalah berdasarkan ilmu dan bukan hanya sekedar bualan semata.
 
Bukan hanya sekedar kabar bohong dan bukan juga semisal hoax yang sering kita dengar di medsos.
 
Ustadz Adi Hidayat pun melanjutkan, “Untuk itulah di antara pusat informasi, pusat pengetahuan sumbernya datang melalui pendengaran.
 
Dan dengan itulah pendengaran kita akan ditanya, dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT.”
 
Dalam penjelasan di atas ustadz Adi Hidayat hanya mengatakan “di antara”, karena kendatinya tidak hanya telinga saja yang bisa menjadi sumber informasi.
 
Walau pun ustadz Adi Hidayat tidak menjelaskan mengenai mata namun kita bisa menangkap bahwa termasuk disana dua mata yang mempunyai fungsi yang sama dengan telinga, yaitu sebagai sumber dari pengetahuan.
 
Dalam ceramahnya ustadz Adi Hidayat pun kemudian membacakan satu ayat dalam Q.S Al-Israa ayat ke 36 sebagai penguat argumennya. 
 
Dalam ayat tersebut dikatakan :
 
وَلَا تَقْفُ مَا لَيْسَ لَكَ بِهٖ عِلْمٌ ۗاِنَّ السَّمْعَ وَالْبَصَرَ وَالْفُؤَادَ كُلُّ اُولٰۤىِٕكَ كَانَ عَنْهُ مَسْـُٔوْلًا
 
Terjemahan
 
Dan janganlah kamu mengikuti sesuatu yang tidak kamu ketahui. Karena pendengaran, penglihatan dan hati nurani, semua itu akan diminta pertanggungjawabannya. ***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: YouTube Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x