Hukum Membaca Al-Qur'an di HP, Apakah Perlu Wudhu? Begini Ustadz Adi Hidayat Menjelaskan

29 Maret 2022, 08:18 WIB
Penjelasan Ustadz Adi Hidayat soal membaca Al-Qur'an di HP. /YouTube Adi Hidayat Official/

 

DESKJABAR - Membaca Al-Qur'an jaman sekarang sudah bisa dilakukan dengan HP.

Karena saat ini sudah tersedia Al-Qur'an dalam bentuk digital seperti aplikasi.

Al-Qur'an pun bisa diakses dimana saja, kapan saja, karena cukup dengan meng-klik pada aplikasi Al-Qur'an digital di HP tersebut.

Tak hanya itu, Al-Qur'an di HP tentunya memuat murratal serta terjemahannya. Sehingga memudahkan siapa saja yang membacanya.

Dahulu, sebelum ada kecanggihan teknologi seperti HP, membaca Al-Qur'an harus langsung dari kitab Al-Qur'an.

Dan hukumnya, harus terlebih dahulu mengambil air wudhu ketika hendak membaca Al-Qur'an.

Baca Juga: 3 Hari Lagi Ramadhan, Ayo Siap Siap Isi dengan 3 Amalan Sholeh, Ini Doa Sambut Ramadhan - Ustadz Adi Hidayat

Lalu, bagaimana dengan hukum membaca Al-Qur'an di HP?

Apakah membaca Al-Qur'an di HP juga harus dalam keadaan mempunyai wudhu?

Ustadz Adi Hidayat pun menjelaskan dalam sebuah ceramah, bagaimana hukum membaca Al-Qur'an di HP menurut Islam.

Mangutip dari video di kanal YouTube Abi Alghifari Channel, berjudul "Ustadz Adi Hidayat | Hukum Membaca Al Qur'an di Handphone", diunggah pada 21 Mei 2018.

Ustadz Adi Hidayat menuturkan, bahwa kita boleh membaca Al-Qur'an di HP.

"Boleh, silahkan. Ya karena asalnya Al-Qur'an itu bukan yang tertulis, Al-Qur'an itu bunyinya," ujar Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Tanda Hitam di Kening Bukan Ciri Orang Rajin Sholat atau Sujud, Tapi Di Sini Tandanya! Kata Ustadz Adi Hidayat

Menurut Ustadz Adi Hidayat, bacaan Al-Qur'an merupakan bacaan yang tidak akan membuat bosan, karena sudah dibuat seperti itu oleh Allah SWT.

Lalu, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bagaimana hukum Al-Qur'an yang bisa dibaca di HP menurut Islam.

"Kalau dimunculkan kemudian di HP jadi aplikasi, disebut dengan jihaz namanya," kata Ustadz Adi Hidayat.

Lalu, untuk hukumnya, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan, bahwa Al-Qur'an di hp jika sama-sama dibaca itu boleh.

"Karena yang dibaca Al-Qur'an nya, bunyinya, gak ada masalah," kata Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: 1 Sikap atau Amalan Orang Tua pada  Anak Bisa Mengantar Ayah Bunda ke Surga, Simak Ustadz Adi Hidayat

Namun, berbeda dengan mushaf yang tidak bisa dibawa sembarangan, HP yang di dalamnya ada Al-Qur'an bisa tetap dibawa kemanapun.

"Tapi kalau HP, beda. Begitu aplikasinya ditutup, gak ada, gak dianggap ada. Makanya Anda boleh bawa HP ke kamar mandi, itu sah sah saja," jelas Ustadz Adi Hidayat.

Lalu Ustadz Adi Hidayat juga menambahkan, jika memegang mushaf Al-Qur'an dianjurkan untuk mempunyai wudhu, berbeda dengan HP yang tidak diharuskan untuk mengambil wudhu terlebih dahulu.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Abi Alghifari

Tags

Terkini

Terpopuler