Inilah Doa Ketika Kita Mengalami Kesulitan, Aa Gym : Akan Ada Kemudahan

27 Januari 2022, 11:58 WIB
Aa Gym berbagi doa ketika kita sedang mengalami kesulitan. /Instagram @aagym/


DESKJABAR
 - Setiap orang pastinya pernah mengalami kesulitan dalam hidup.

Tidak jarang, dalam kesulitan yang sedang dihadapi, kita lupa akan keberadaan-Nya. 

Yang perlu kita ingat, Allah SWT tidak akan memberikan kesulitan melebihi kemampuan hambanya.

Baca Juga: Baca Dzikir Ini, Jika Merasa Diserang Sihir (Makhluk Halus), Jangan ke Dukun, Saran Syekh Ali Jaber

Kesulitan yang dialami semestinya dapat menjadi cambuk untuk menjadi orang yang tangguh dan siap menghadapi tantangan hidup.

Aa Gym menjelaskan, jika kita tidak minta tolong sama Allah, maka hidup kita akan merasa tertekan dan hampa.

"Karena sungguh dalam hidup ini kita akan merasa tertekan dan hampa jika Alloh Ta'ala tidak Menolong kita, karena Alloh Ta'ala adalah yang Maha Penolong dan juga Maha Membimbing kita ke jalan yang paling terbaik," tulis Aa Gym dalam halaman Instagram @aagym pada Senin, 24 Januari 2022.

Baca Juga: PANTANG MENYERAH! Inilah Motivasi Victor Agustino Mengikuti MasterChef Indonesia Season 9 

Aa Gym menegaskan, untuk berdoa ketika sedang mengalami kesulitan dan bingung untuk menghadapinya.

"Sehingga jika kita sedang mengalami kesulitan dan bingung untuk menghadapinya, maka jalan yang terbaik adalah meminta pertolongan Alloh Ta'ala melalui doa," tulis Aa Gym.

Berikut doa ketika kita sedang mengalami kesulitan:

Baca Juga: Di Benda Inilah Sekarang Setan Banyak Berkumpul, Bukan di Pohon atau Patung, Simak Penjelasan Syekh Ali Jaber

 للَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً

Allahuma laa sahla illa maa ja'altahu sahla

 وَأَنْتَ تَجْعَلُ الحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً

Wa anta tajalul hazna idza syi'ta sahla

 "Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali Engkau buat mudah.

Baca Juga: Mitos dan Sejarah Ritual Perayaan Imlek, Salah Satunya Mengusir Monster Pemakan Manusia

Dan engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah," (HR. Ibnu Hibban).

Setiap orang menghendaki adanya kemudahan dalam berbagai hal.

Ketika tidak bisa merealisasikan keinginan, maka akan marah dan gelisah hati.

Baca Juga: Inilah Cara Melihat Khodam Pendamping Diri Sendiri, Gampang Sekali dan Tanpa Ritual

Sesungguhnya dibalik kesusahan pasti ada kemudahan, Allah SWT berfirman dalam Al Quran:

 فَاِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًاۙ

fa inna ma'al-'usri yusrā

"Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan," (QE. Asy-Syarh: 5)

Allah SWT akan selalu menguji hambanya, tidak lain untuk meningkatkan keimanan kita.

Baca Juga: Ingin Awet Muda dan Sehat, Ternyata Murah Hanya Rp10ribu Saja, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Allah SWT berfirman dalam Al-Quran: 

تَبٰرَكَ الَّذِيْ بِيَدِهِ الْمُلْكُۖ وَهُوَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌۙ

tabārakallażī biyadihil-mulku wa huwa 'alā kulli syai`ing qadīr 

ۨالَّذِيْ خَلَقَ الْمَوْتَ وَالْحَيٰوةَ لِيَبْلُوَكُمْ اَيُّكُمْ اَحْسَنُ عَمَلًاۗ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْغَفُوْرُۙ

allażī khalaqal-mauta wal-ḥayāta liyabluwakum ayyukum aḥsanu 'amalā, 

wa huwal-'azīzul-gafụr 

Baca Juga: Inilah Ciri-Ciri Orang yang Akan Dijadikan Tumbal Pesugihan, Salah Satunya Linglung

"Mahasuci Allah yang menguasai (segala) kerajaan, dan Dia Mahakuasa atas segala sesuatu.

Menciptakan mati dan hidup, untuk menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Mahaperkasa, Maha Pengampun," (QS. Al-Mulk: 1-2).

Dan salah satu doa yang dapat kita amalkan adalah seperti doa di atas.

Baca Juga: MCI9, Hidangan yang Jadi Comfort Food Milik Victor Agustino Berhasil Dapat 3 'Yes', Begini Komentar Juri  

Mari kita amalkan dan juga pahami dengan sebaik mungkin, agar doa kita bisa terasa lebih baik dan khusyuk. 

Semoga Allah SWT dapat membantu dan membimbing kita, Aammiin Ya Robbal 'alamin.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram @aagym

Tags

Terkini

Terpopuler