Arema vs Persib, Menangi Duel Melawan Gian Zola, Beckham Putra Mengaku tak Ada Rivalitas Keluarga di Lapangan

- 11 September 2022, 20:04 WIB
Beckham Putra sukses antarkan Persib menang atas Arema dimana sang kakak Gian Zola bermain.
Beckham Putra sukses antarkan Persib menang atas Arema dimana sang kakak Gian Zola bermain. /persib.co.id/Amandeep Rohimah/

Apalagi Beckham Putra baru sembuh dari cedera di bagian engkel. Yang memaksanya absen cukup lama di kompetisi kasta tertinggi Indonesia.

"Jelas saya senang dengan hasil positif ini. Ini jadi modal bagus buat saya yang baru sembuh dari cedera," ungkap pemain jebolan Diklat Persib.

Di hadapan Arema, Beckhma Putra masuk dari bangku cadangan. Ia masuk menggantikan seniornya Febri Hariyadi di menit 45.

Tapi di menit 49 Beckham Putra sukses menjebol gawang Arema untuk membuka asa meraih kemenangan pada tim yang dibelanya.

Baca Juga: Jenius Lihat Potensi Pemain Persib, Luis Milla Sukses Antarkan Maung Bandung Kalahkan Arema di Kandang

"Awalnya kan saya ingin mencoba menikmati pertandingan, karena lama nggak main. Tapi nyatanya hasilnya begitu luar biasa," cerita Beckham Putra.

Praktis motivasinya makin berlipat. Beckham Putra makin terpanggil untuk tampil lebih baik lagi. Siap membantu Persib berjaya disetiap laga wajibnya.

"Target saya ke depannya memberikan kemampuan terbaik dan bantu tim meraih prestasi tertinggi di Liga 1 musim ini," bilang gelandang energik Maung Bandung.

"Target itu tidak akan padam, sekalipun atmosfir kompetisi makin panas dan ketat. Prestasi terbaik tim tetap harus bisa diraih," sambung Beckham Putra.***

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: konpres


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah