Hasil BRI Liga 1: Persib Bandung Kalahkan PSIS Semarang 2-1, David Da Silva Cetak Brace

- 13 Agustus 2022, 18:43 WIB
triker Persib Bandung David Da Silva melakukan selebrasi usai membobol gawang PSIS Semarang, Persib menang tipis dengan skor 2-1.
triker Persib Bandung David Da Silva melakukan selebrasi usai membobol gawang PSIS Semarang, Persib menang tipis dengan skor 2-1. /persib.co.id/Barly Isham/

DESKJABAR – Persib Bandung berhasil meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1 melalui pertandingan yang berjalan dengan dramatis di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, Sabtu, 13 Agustus 2022 sore hari WIB.

Skuad Persib Bandung berhasil mengalahkan PSIS Semarang dengan skor tipis 2-1.

David Da Silva berhasil mencetak brace atau dua gol pada laga ini tepatnya menit ke-24 dan 65.

persibBaca Juga: Head To Head Persib Bandung Vs PSIS Semarang di Liga 1, Maung Bandung Mendominasi

Sementara gol PSIS Semarang dicetak oleh Taisei Marukawa menit ke-30.

Jalannya pertandingan sejak babak pertama, kedua tim bermain bermain dengan sangat hati-hati.

Persib Bandung dan PSIS Semarang masih mencari bentuk permainan terbaik selama pertandingan berjalan sekitar 10 menit.

Namun setelah itu kedua tim mampu menaikkan intensitas pertandingan menjadi lebih cepat.

Pada menit ke-9, Persib Bandung mendapatkan hadiah tendangan bebas dari wasit.

Daisuke Sato yang menjadi algojo tendangan bebas langsung mengarahkan bola ke dalam kotak penalti.

Baca Juga: Ballon d'Or 2022, Nominasi, Tujuan, Proses dan Pengumuman Pemenang, Tidak Ada Nama Messi dan Neymar

Bola yang diarahkan ke Rachmat Irianto justru berhasil ditepis kiper PSIS Semarang Wahyu Tri.

Pada menit ke-20, terjadi handball di kotak penalti PSIS Semarang.

Berawal dari kemelut yang sangat serius di kotak penalti PSIS Semarang, bola yang ditendang Klok justru mengenai tangan Jonathan Cantillana.

Wasit langsung menunjuk titik putih dan David Da Silva menjadi eksekutor.

Sayangnya tendangan penalti harus diulang meski eksekusi David Da Silva ditepis Wahyu Tri.

Kemudian eksekusi ulang penalti yang dilakukan David Da Silva akhirnya mampu memecah kebuntuan menit ke-24.

PSIS Semarang mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-30.

Aksi serangan balik dari Andreas Ado mampu membuat bek Persib Bandung.

Bola yang disodorkan langsung ke Taisei Marukawa mampu dikonversi menjadi gol.

Taisei Marukawa berhasil melakukan Gerakan tipuan yang mengecoh Kakang Rudianto dan diakhiri dengan tendangan keras ke sisi pojok kiri gawang I Made Wirawan.

Baca Juga: DENDAM jadi Motif Ferdy Sambo dalam Kasus Brigadir J? Ajudan Cepu Bongkar Hubungan Gelap dan Judi Sambo

Pada babak kedua, Persib Bandung berhasil menggandakan keunggulan lewat skema serangan balik cepat.

Berawal dari bola sapuan Jufriyanto, bola menuju Ricky Kambuaya.

Kemudian Ricky Kambuaya langsung berlari menggiring bola dan menyodorkan umpan ke David Da Silva.

David Da Silva langsung melakukan Gerakan mengecoh bek lawan dan melewati kiper yang disertai dengan penyelesaian akhir sempurna.

Gol kedua David Da Silva tercipta pada menit ke-65.

PSIS Semarang sempat mencetak gol balasan jelang babak kedua berakhir tepatnya menit ke-86.

Alfeandra Dewangga yang melempar bola throw in mampu mengkonversi lemparan tersebut menjadi gol.

Baca Juga: Ajib! Ini 7 Wisata di Cianjur yang Hits Instagramable Cocok Dikunjungi Saat Liburan Bareng Keluarga atau Ayang

Sayangnya wasit menganulir gol tersebut karena lemparan ke dalam yang dilakukan Dewangga tidak mengenai pemain Persib atau PSIS.

Sempat terjadi keributan antara para pemain dan wasit atas keputusan tersebut.

Hingga akhir babak kedua selesai, Persib Bandung berhasil keluar sebagai pemenang.

Starting XI Persib Bandung vs PSIS Semarang:

Persib Bandung (4-3-3): Made Wirawan (GK/©), Kakang Rudianto (Dedi Kusnandar, 46’ / Abdul Aziz, 83’), Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Daisuke Sato (Zalnando, 90+4’), Rachmat Irianto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Frets Butuan (Febri Haryadi, 46’), Ciro Alves, David Da Silva.

Pelatih: Budiman Yunus (caretaker).

PSIS Semarang (4-2-3-1): Wahyu Tri (GK), Frendi © (Riyan, 83’), Wahyu Prast, Alie Sesay, Syiha (Guntur, 74’), Dewangga, Delfin (Oktafianus, 82’), Jonathan, Wawan (Rachmad, 70’), Marukawa, Andreas (Titus Bonai, 70’).

Pelatih: Sergio Alexandre.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah