PERSIB BANDUNG DUDUK MANIS TUNGGU LAWAN di Perempat Final Piala Presiden 2022, SIAPA YANG PALING BERPELUANG?

- 25 Juni 2022, 12:20 WIB
Persib Bandung menunggu lawan di babak Perempat Final Piala Presiden 2022 / persib.co.id
Persib Bandung menunggu lawan di babak Perempat Final Piala Presiden 2022 / persib.co.id /

Baca Juga: Advokat Kota Bandung dan Pemuda Persis Laporkan Kasus Holywings ke Polda Jabar

Elang Jawa jika bisa menang dalam laga ini maka secara otomatis mereka akan menjadi runner up karena dengan tambahan 3 poin sudah tidak ada lagi tim yang bisa mengejarnya.

Namun jika ternyata pertandingan berakhir dengan hasil seri maka masih ada kemungkinan posisi runner up akan direbut oleh Persita Tangerang ataupun Persis

Sedangkan Dewa United FC walaupun menang posisinya masih bisa terkejar oleh Persita Tangerang maupun oleh Persis Solo.

Persita Tangerang bisa menyalip Dewa United FC jika berhasil menang atas Persis Solo dengan skor berapapun, atau Dewa kalah dan Pendekar Cisadane minimal berakhir imbang saat menghadapi Laskar Sambernyawa.

Baca Juga: Segera Berlaku, Beli Minyak Goreng Curah Gunakan Aplikasi Peduli Lindungi dan NIK!

Sedangkan Tangsel Warrior bisa menjadi juara 2 grup A jika berhasil menang dari Elang Jawa dan hasil Pendekar Cisadane vs Laskar Sambernyawa berakhir imbang.

Jika ternyata Laskar Sambernyawa dan Tangsel Warrior berhasil menang maka penentu posisi 2 akan ditentukan dengan jumlah selisih gol antara keduanya.

Perlu diketahui saat ini keduanya mempunyai jumlah selisih gol yang sama, yakni -1.

Kita nantikan pertandingan antara 4 tim sisa di grup A untuk mengetahui siapa yang akan menjadi lawan Persib Bandung di babak Perempat Final.***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: pialapresiden.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah