Inilah 5 Kandidat yang akan Gantikan Jose Mourinho Sebagai Pelatih Tottenham Hotspur

- 19 April 2021, 20:48 WIB
Jose Mourinho dipecat Tottenham Hotspur diduga karena gagal memberikan prestasi.
Jose Mourinho dipecat Tottenham Hotspur diduga karena gagal memberikan prestasi. /Reuters/Matthew Childs/Action Images via Reuters

DESKJABAR – Ada 5 kandidat disebut-sebut berpeluang mengisi pos pelatih Tottenham Hotspur, setelah klub memecat Jose Mourinho. Salah satu kandidat adalah mantan pelatih Spurs yang sebelumnya juga pernah dipecat yakni Mauricio Pochettino, yang saat ini menjadi pelatih Paris Saint-Germain.

Kelima kandidat yang disebut-sebut akan menggantikan Mourinho selain pochettino adalah pelatih RB Leipzig Julian Nagelsman; pelatih Leicester City Brendan Roger; Scott Parker mantan pemain Spurs yang kini menjadi pelatih Fulham; serta Ledley King, mantan bek tengah ini adalah salah satu pemain terbaik Spurs dalam sejarah dan menjadi asisten pelatih tim utama di bawah Mourinho.

Pochettino membawa Spurs ke final Liga Champions dan membuat klub secara teratur finis di empat besar selama masa tugasnya. Namun pada 2019 dia dipecat demi Mourinho setelah performa buruk pada saat itu, dan saat ini menjadi pelatih di Paris Saint-Germain.

Baca Juga: Ridwan Kamil Terpaksa Berpisah dengan Istrinya yang Jalani Isolasi Mandiri

Pochettino masih memiliki hubungan yang baik dengan pemilik klub, Levy dan telah berbicara tentang keinginannya untuk kembali ke Spurs suatu hari nanti.

Adapun Nagelsmann masuk dalam pilihan favorit para penggemar Spurs. Pelatih asal Jerman berusia 33 tahun itu dinilai telah memperlihatkan kinerje mengesankan dalam menangani RB Leipzig, termasuk menyingkirkan Spurs dari kompetisi Eropa musim lalu.

Gaya permainan yang menyerang dan menarik membuat para penggemar Spurs menyukainya. Namun, untuk mendapatkan Nagelsmann, Spurs harus bersaing dengan Bayern Munich, yang tampaknya menginginkan Nagelsmann menggantikan Hansi Flick yang memutuskan mundur dari jabatannya.

Baca Juga: Pelarangan Mudik Lebaran 2021, 5.000-an Awak Angkutan di DIY Berpotensi Kehilangan Penghasilan

Sementara Brendan Rodgers pantas mendapatkan banyak pujian dan gaya permainannya yang mengalir banyak disukai. Namun, dia memiliki kontrak hingga 2025.

Sedangkan untuk Parker dan King dinilai merupakan sebuah pertaruhan mengingat factor pengalaman. Parker membimbing Fulham untuk promosi ke Liga Premier musim lalu, tetapi dengan pengalaman 100 pertandingan sebagai manajer tim utama, menunjuknya ke posisi teratas Spurs akan menjadi pertaruhan besar.

Demikian pula dengan Ledley King, meski selama ini menjadi asisten pelatih di bawah Mourinho, namun, tanpa pengalaman sebagai manajer, dia lebih mungkin diberi peran lain di bawah manajer berikutnya.

Baca Juga: Menko Airlangga: Bulan April 2021, Belanja Masyarakat Mengalami Kenaikan

Mourinho dipecat

Seperti diketahui, kegagalan Tottenham Hotspur ke Liga Champions musim ini membuat pelatihnya, Jose Maurinho dipecat dari posisinya. Pelatih asal Portugal itu mengahiri posisinya setelah berada di sana sejak November 2019.

Padahal, mantan pelatih Chelsea dan Manchester United itu, tengah mempersiapkan Tottenham menghadapi final Piala Liga.

Mourinho menempati pelatih Spurs sejak November 2019 untuk menggantikan Mauricio Pochettino, yang secara tak terduga memimpin klub London itu ke final Liga Champions sebelum kemudian terpuruk pada musim berikutnya.

Baca Juga: Seorang Pria Hilang Diduga Diserang Buaya di Banyuasin, Sumatera Selatan

Tottenham sekarang menuju final Piala Liga melawan City di Stadion Wembley tanpa manajer dan mungkin tanpa pemain terbaiknya, Harry Kane yang tertatih-tatih saat menghadapi Everton dengan hasil imbang 2-2 pada Jumat 16 April 2021.

Pertandingan tersebut merupakan Itu pertandingan terakhir Mourinho sebagai pelatih.

Mourinho gagal membawa Tottenham kembali ke Liga Champions dan kembali gagal musim ini. Tim berada di tempat pertama pada bulan Desember tetapi serangkaian hasil yang buruk telah membuatnya turun ke posisi ketujuh di Liga Premier.***

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Forbes WFTV9


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah