Menko Airlangga: Bulan April 2021, Belanja Masyarakat Mengalami Kenaikan

- 19 April 2021, 19:41 WIB
Dokumentasi - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto dalam siaran virtual, Kamis 18 Februari 2021
Dokumentasi - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto dalam siaran virtual, Kamis 18 Februari 2021 /ANTARA/HO-Kemenko Perekonomian/

DESKJABAR - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan analisa konsumsi berdasarkan data perbankan. Pada April 2021 ini belanja masyarakat kian menggeliat.

“Belanja nasional mengalami kenaikan di April yang cukup besar, di mana tumbuh 32,48 persen secara tahunan (yoy) untuk yang non-seasonally adjusted (tidak dipengaruhi faktor musiman),” kata Menko Airlangga usai rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Senin 19 April 2021.

Menurut dia, belanja yang digerakkan faktor musiman (seasonally adjusted) juga meningkat hingga 13,11 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada April 2021.Selain itu, peningkatan konsumsi juga terlihat pada pembelian barang manufaktur, berdasarkan data (Purchasing Manager Index) yang menyentuh 53,2, jauh di atas rata-rata angka PMI tahun 2019 yang hanya bertahan di 51.

Baca Juga: TAKBIR KELILING DILARANG, Menag: Lakukan di Masjid atau Musala Saja

Baca Juga: Ketua MPR RI Minta Polisi Tangkap Jozeph Paul Zhang, Terduga Penistaan Agama  

Penerimaan sektor industri, ujar Menko Airlangga, juga tercatat mengalami perbaikan. Tumbuh 10,26 persen secara tahunan untuk yang non-seasonally adjusted dan tumbuh 1,46 persen untuk seasonally adjusted.

"Selanjutnya, untuk menjaga keseimbangan pengendalian Covid-19 dan pengungkit ekonomi, pemerintah melakukan beberapa program. Yaitu pengendalian Covid-19 melalui pembatasan kegiatan, baik kegiatan mudik, kegiatan pembatasan bepergian," kata Menko Airlangga.

Perbaikan data ekonomi juga sejalan dengan perkembangan penanganan Covid-19 yang semakin baik. Beberapa parameternya, antara lain, kasus aktif Covid-19 hingga data per 18 April 2021 sebesar 6,6 persen atau membaik signifikan dibandingkan Februari 2021 ketika kasus aktif mencapai 16 persen.

Kemudian tingkat penularan Covid-19 (positivity rate) juga telah menurun menjadi 11,2 persen dibandingkan Februari 2021 yang sebesar 29,42 persen.

Baca Juga: HUMOR SUEB EDISI RAMADHAN: Interior Chicken

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x