WOW!, Pergerakan Wisatawan Saat Mudik Lebaran 2024 Capai 193,6 Juta Orang, Sandiaga Uno Kirim Surat ke Pemda

- 25 Maret 2024, 10:00 WIB
Ilustrasi Pantai Pangandaran saat liburan. Menparekraf Sandiaga Uno perkirakan ada pergerakan 193,6 juta eisatawan saat mudik Lebaran 2024.
Ilustrasi Pantai Pangandaran saat liburan. Menparekraf Sandiaga Uno perkirakan ada pergerakan 193,6 juta eisatawan saat mudik Lebaran 2024. /Antara/Adeng Bustomi/

“Tentunya alasan bepergiannya ini pulang kampung merayakan Idulfitri tapi juga ini ada tradisi dan wisata yang berbarengan dilakukan. Jika kita melihat maka kita harus merencanakannya dengan baik,” ujarnya.

Sandiaga Uno menyebutkan beberapa event besar yang disiapkan sejumlah daerah di Indonesia untuk menyambut peningkatan wisata saat libur Lebaran 2024 seperti Mudik Bareng Ms Glow pada 6 April 2024 di Jakarta; Bak dan Neng Solo pada 12-13 April 2024; Batam Wonderfood dan Art Ramadan pada 9-30 Maret 2024 di Batam; dan Aceh Ramadan Festival pada 28-1 April 2024.

Event-event ini disiapkan untuk menyambut kedatangan para pemudik yang sudah terjadi sebelum lebaran. Selama berada di daerah itulah akan terjadi pergerakan wisata yang berlangsung sebelum lebaran hingga sesudah Lebaran 2024.

“Kemarin saya di Jambi ada Festival Arakan Sahur. Juga ada di Kepri, Batam Wonderfood and Art Ramadan dan juga yang ada di Aceh, Solo, dan juga di Sumatera Barat,” tuturnya.***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Kemenparekraf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah