Pindad Bandung Bikin SM5 Senapan Mesin Berat Desain Sendiri, Saingi M2HB Amerika

- 20 Februari 2024, 13:09 WIB
Senapan mesin berat SM5 buatan Pindad Bandung.
Senapan mesin berat SM5 buatan Pindad Bandung. /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Industri pertahanan PT Pindad Bandung terus memproduksi dan mengembangkan aneka senjata baru mengikuti kebutuhan zaman. Salah satu produk dibuat secara mandiri oleh Pindad, adalah senapan mesin berat SM5 kaliber 12,7 mm x 99 mm.

Sosok senapan mesin berat SM5 tampaknya merupakan desain sendiri oleh Pindad. Tampilan senapan mesin SM5 ditunjukan di lapangan tembak Pindad Bandung baru-baru ini. Senapan mesin SM5 Pindad berada sekelas dengan pendahulunya yang masih menjadi andalan Belgia dan Amerika, yaitu M2HB.

Kemunculan SM5 menjadikan produk kelima dari jenis senjata senapan mesin buatan Pindad, dimana kelasnya pada kaliber 12,7 mm x 99 atau di Amerika disebut kaliber .50. Hadirnya senapan mesin SM5, menjadikan Indonesia munculkan persaingan baru kelas senapan mesin berat di dunia, diantara Eropa dan Amerika.

Baca Juga: Adu Hebat ACV 6x6 : Badak Pindad dan PARS III FNSS, Ada Perbandingan Keunggulan

Gambaran sosok dan kemampuan

Dari pengamatan DeskJabar, melihat bahwa senapan mesin berat SM5 punya karakter yang sama dengan M2HB buatan Amerika/Belgia atau XM312 Amerika, atau NSV 12,7 buatan Rusia, QJZ 171 buatan Cina, RMG 50 buatan Jerman, dll.

Namun dari sosok tampilan, walau senapan mesin kelas berat SM5 merupakan desain sendiri oleh PT Pindad, namun sepintas sosoknya agak mirip NSV 12,7 (kaliber 12,7 mm x 109 mm) buatan Rusia. Salah satu ciri desain senjata buatan Pindad adalah bagian pejera, bisa kita perhatikan dari senapan serbu SS2.

Manajer Humas Pindad, Komarudin menyebutkan, senapan mesin berat SM5 fungsinya juga serbaguna, digunakan untuk kendaraan tank, lapis baja, pada kapal perang, maupun pasukan infantri.

Karakter ini memang umum seperti pada produk-produk senapan mesin kaliber 12,7 mm lainnya, buatan Amerika, Eropa, Cina, dsb. Sosok senapan mesin kelas berat, secara umum menjadi sosok mengerikan bagi pasukan lawan, karena bisa menembus kendaraan lapis baja.

Disebutkan, senapan mesin berat SM5 Pindad, memiliki kemampuan tembakan muzzle velocity 887 meter per detik, rate of fire cyclic 400-600 butir per menit, serta jarak tembak efektif 1.830 meter.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x