Diduga Narkoba, Kapolda Jatim Teddy Minahasa Putera Catat Rekor Baru, Kapolri Beri Keterangan Resmi Sore Ini

- 14 Oktober 2022, 14:52 WIB
Irjen Pol Teddy Minahasa Putra saat masih menjabat Kapolda Sumbar, tengah memperlihatkan barang bukti kasus narkoba.
Irjen Pol Teddy Minahasa Putra saat masih menjabat Kapolda Sumbar, tengah memperlihatkan barang bukti kasus narkoba. /Antara/Iggoy el Fitra/

Baca Juga: WOW, Rekomendasi 5 Tempat Wisata Alam di Tasikmalaya yang Lagi Hits dengan Harga Tiket Cuma Goceng

Sementara itu, pihak Divisi Humas Polri juga telah menginformasikan media untuk siaga di Bareskrim Polri Jakarta, Jumat, pukul 14.30 WIB terkait rencana dilaksanaknnya konferesni pers resmi oleh kapolri.

Rekor Terpendek

Irjen Pol Teddy Minahasa Putra sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat. Dia ditunjuk menjadi Kapolda Jatim, menggatikan Irjen Pol. Nico Afinta yang dimutasi sebagai Staf Ahli Kapolri bidang Sosial Budaya.

Irjen Pol Nico Afina dimutasikan buntut terjadinya tragedi stadion Kanjuruhan Malang yang terjasdi 1 Oktober 2022 yang telah menewaskan 132 penonton.

Mutasi Irjen Pol Nico Afinta tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2134/X/KEP/2022 yang diterbitkan Senin, 10 Oktober 2022.

Baca Juga: Jokowi Akan Memberikan Nama Khusus untuk KCJB, Netizen: 'Pak Reyhan aja', Kereta yang Hebat Asyik Nonstop

Itu artinya, Teddy Minahasa Putra hanya menduduki jabatan Kapolda Jatim hanya 4 hari saja jika memang Kapolda Jatim yang baru tersebut benar telah ditangkap Divpropam Polri.

Sebelumnya, rekor jabatan terpendek di posisi kapolda juga terjadi di Kapolda Jatim pada 2011. Saat itu Kapolda Jatim Irjen Pol Untung Suharsono Radjab hanya menduduki jabatan Kapolda Jatim selama 3,5 bulan.

Baru menduduki jabatan selama 3,5 bulan, Irjen Pol Untung pada tanggal 30 Juni 2011, ditarik ke Polda Metro jaya menggantikan Sutarman, yang saat itu naik jabatan menjadi Kabareskrim Polri. ***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x