Santer 3 Calon Panglima TNI Pengganti Jenderal Andika Perkasa Mulai Mencuat, Semua Memiliki Peluang Sama

- 13 September 2022, 06:33 WIB
3 Calon pengganti Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa sudah santer disorot pengamat militer Indonesia.
3 Calon pengganti Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa sudah santer disorot pengamat militer Indonesia. /nstagram @jenderalandikaperkasa/

 

DESKJABAR - Jelang pergantian Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, sejumlah nama muncul sebagai sosok pengganti.

Sosok pengganti Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa adalah orang yang tidak asing di lingkungan TNI.

Dia disebut-sebut memiliki peluang menjadi panglima TNI selama belum pensiun untuk menggantikan Jenderal Andika Perkasa.

Sosok yang paling memiliki peluang menggantikan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, kini menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal).

Baca Juga: SETELAH Rehat Sejenak, Inilah Perusahan Negara Selanjutnya yang Siap Siap Dibocorkan Bjorka

Dia adalah Laksamana TNI Yudo Margono, yang dinilai berpeluang oleh pengamat militer dan pertahanan dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi.

Khairul Fahmi mengatakan jabatan Panglima TNI tentunya diisi oleh Kepala Staf atau mantan Kepala Staf yang masih aktif.

"Jadi sebelum memasuki masa pensiun, peluang Laksamana TNI Yudo Margono untuk menjadi panglima TNI masih terbuka," kata Khairul yang dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dan dilansir Antara

Tulisan yang berjudul Pengamat Militer Ungkap Sosok yang Berpeluang Jadi Panglima TNI Pengganti Andika Perkasa di publish PikiranRakyat.com 25 Juni 2022, kini mencuat dan menjadi sorotan jelang pergantian Panglima TNI.

Baca Juga: Viral! Video Tiktok Bendungan Leuwikeris Jebol, Alat Berat dan Kendaraan Sepeda Motor Tertimbun

Sumber lain menyebutkan Jenderal TNI Andika Perkasa akan memasuki pensiun sebagai prajurit TNI pada Desember 2022.

Hal ini sesuai dengan tanggal lahir Andika Perkasa pada 21 Desember 1964, sehingga jenderal bintang empat itu memasuki usia 58 tahun.

Yang artinya masa jabatan sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) pun dengan sendirinya segera berakhir.

Dikutip dari ANTARA dengan judul Membaca siapa calon Panglima TNI, rilis pada 4 September menulis 3 kandidat yang berpeluang menempatai posisi Panglima TNI.

Baca Juga: Cepat Panjatkan Doa Mohon Ampunan dan Afiat Dunia serta Akhirat, Berikut Teks Bacaan Lengkapnya

Diantaranya Kepala Staf TNI Angkatan Darat (AD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (AL) Laksamana TNI Yudo Margono dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (AU) Marsekal TNI Fadjar Prasetya.

Mereka berpeluang menjadi calon Panglima TNI yang akan diajukan Presiden kepada DPR untuk diuji dalam hal kompetensinya.

Ke-3 perwira tinggi ini akan dipilih Presiden Joko Widodo menggunakan sejumlah parameter, yakni usia para kandidat dan sistem bergilir antarangkatan.

Dari sisi umur memiliki peluang yang sama, yakni hingga Desember 2022 masih memiliki waktu aktif antara satu hingga dua tahun.

Baca Juga: UNESCO Tetapkan Geopark Maros Pangkep sebagai Global Geopark, Sudah Sepantasnya Dikenal Dunia

Jenderal Dudung Abdurachman, lahir pada 19 November 1965 di bulan Desember 2022 nanti berusia 57 tahun.

Laksamana Yudo Margono lahir 26 November 1965 atau berusia 57 tahun, dan Marsekal Fadjar Prasetyo lahir 9 April 1966 atau berusia 56 tahun.

Ke-3 perwira tinggi TNI itu pun sama-sama merupakan lulusan Akademi TNI angkatan tahun 1988.

Jika saat ini Panglima TNI dijabat perwira tinggi dari Angkatan Darat, maka periode selanjutnya yang berpeluang adalah perwira tinggi dari TNI Angkatan Laut atau TNI Angkatan Udara.

Namun sebelum Jenderal Andika Perkasa menjabat sebagai Panglima TNI, jabatan sebelumnya sudah dijabat oleh Marsekal Hadi Tjahjanto dari TNI AU.

Dengan demikian yang memiliki peluang besar untuk dipilih Presiden Jokowi adalah Laksamana TNI Yudo Margono.

Seperti diketahui Yudo Margono adalah perwira tinggi dari korps pelaut yang pernah menjabat Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: ANTARA pikiran-rakyat com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x