DPR Cecar Kapolri soal Ferdy Sambo dan Brigadir J, Kapolri Tertunduk, Begini Kejadiannya di Gedung DPR

- 24 Agustus 2022, 18:51 WIB
 Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tertunduk sambil mendengarkan apa yang disampaikan para anggota DPR para rapat di Gedung Senayan, Jakarta, Rabu, 24 Agustus 2022.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tertunduk sambil mendengarkan apa yang disampaikan para anggota DPR para rapat di Gedung Senayan, Jakarta, Rabu, 24 Agustus 2022. /Screenshot YouTube /

  DESKJABAR - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi III menggelar rapat dengan mengundang Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajaran Polri di Gedung DPR di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 24 Agustus 2022.

Dalam kesempatan itu Kapolri memaparkan beberapa kronologi ketika awal-awal kasus ini terjadi hingga terungkap dan kemudian muncul nama Irjen Pol. Ferdy Sambo, Bharada E, Bripka RR dan KM (sipil).

Pasca mendengar pernyataan Kapolri, kemudian masing-masing anggota DPR Komisi III dari berbagai fraksi menyampaikan pendapatnya.

Baca Juga: Deretan Jenderal Polisi Berstatus Tersangka, Ferdy Sambo Salah Satunya, 2 di antaranya Nyaris Jadi Kapolri

Sebagian besar dari mereka mencecar Kapolri atas kasus kematian Brigadir J karena diduga ditembak oleh sekelompok orang yang didalangi oleh FS.

DPR meminta kasus ini diurus secara serius dan bisa diungkap sampai ke akar-akarnya.

DPR sempat kecewa ketika awal kasus ini terjadi, bahkan DPR menyayangkan atas pelaporan awal yang dilakukan oleh pihak keluarga Ferdy Sambo, tentang pelecehan seksual yang kemudian melahirkan insiden tembak menembak.

Pengungkapan kronologi ini dirasa janggal sehingga mengundang banyak pertanyaan dari publik.

Bahkan sampai Presiden Jokowi pun angkat bicara.

"Buka apa adanya, usut tuntas sampai ke akar-akarnya," tegas Presiden ketika itu.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: DPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x