Puan Maharani Buktikan Kepemimpinanya di DPR RI Sebagai Implementasi Perjuangan Kartini

- 20 April 2022, 12:12 WIB
Kepemimpinan Puan di DPR Strategis Implementasikan Perjuangan Kartini
Kepemimpinan Puan di DPR Strategis Implementasikan Perjuangan Kartini /

DESKJABAR - Kepemimpinan Puan Maharani di DPR RI mendapat apresiasi dan pujian dari tokoh perempuan muda Muhammadiyah Dr. Ulfah Mawardi, M.Pd.

Menurut Dr Ulfah di bawah kepemimpinan Puan Maharani, wajah parlemen kini tidak hanya terlihat tajam dalam fungsi monitoring seperti terkait kelangkaan minyak goreng serta kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), tetapi juga responsif dalam isu-isu keadilan gender.

Hal itu menunjukkan bahwa kepemimpinan Puan Maharani di DPR strategis untuk mengimplementasikan nilai-nilai perjuangan Kartini.

Baca Juga: Lebaran 2022, 80 Juta Orang Mudik, Puan Maharani Minta Pemerintah Antisipasi Kompleksitas Masalah

"Sosok Ibu Puan, dalam kepemimpinannya di DPR dan sebagai tokoh politik telah menjadi inspirasi bagi siapapun, bahwa bangsa ini, Indonesia yang kita cintai ini membuka lebar kesempatan perempuan untuk nerkarya. Inilah substansi dari perjuangan Kartini untuk masa kini," kata Ulfah, Rabu 20 April 2022 .

Menurur Ulfah, dengan posisi Puan Maharani sebagai Ketua DPR maka nilai-nilai yang diperjuangkan Kartini seperti mendapatkan kesetaraan dalam hak pendidikan dan mendorong percaya diri perempuan dalam berkarir menjadi suatu keniscayaan.

"Leadher tentang perjuangan-perjuangan itu sekarang melekat pada Ibu Puan Maharani, yang berkat posisinya telah simbol perlawanan atas praktik-praktik diskriminasi," ungkapnya.

Sekjen Pimpinan Pusat Nasyiah Aisyiyah (Putri Muhammadiyah) 2012-2016 ini menjelaskan, adanya asumsi bahwa perempuan ujungnya jadi ibu rumah tangga saja kini semakin ternegasikan.

Apalagi, sebelum posisi Ketua DPR yang dijabat Puan, sebelumnya juga sudah ada contoh dimana sosok perempuan menempati posisi sebagai presiden, yakni Megawati Soekarnoputri.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x