Info Covid-19 Nasional, Angka Kesembuhan di Tanah Air Tembus 4 Juta Orang

- 23 Oktober 2021, 16:47 WIB
Ilustrasi tenaga kesehatan mempersiapkan vaksin Covid-19. Angka kesembuhan pasien Covid-19 secara nasional menembus 4 juta orang.
Ilustrasi tenaga kesehatan mempersiapkan vaksin Covid-19. Angka kesembuhan pasien Covid-19 secara nasional menembus 4 juta orang. /Prokopim Kota Bandung/

DESKJABAR - Angka kesembuhan harian penderita Covid-19 secara nasional bertambah mencapai 1.231 orang per hari. Secara kumulatif, angka kesembuhan di tanah air sudah menembus 4 juta orang, tepatnya 4.080.351 orang atau 96,3 persen.

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengemukakan hal itu di laman covid19.go.id, Sabtu, 23 Oktober 2021. Catatan angka kesembuhan tersebut berdasarkan data Jumat, 22 Oktober 2021, malam. 

Sejalan dengan itu, kasus aktif atau pasien positif yang masih membutuhkan perawatan medis, ikut berkurang sebanyak 504 kasus. Secara total terjadi penurunan menjadi 15.090 kasus atau 0,4 persen.

Sementara itu pasien terkonfirmasi positif (RT-PCR/TCM dan rapid antigen), hari Sabtu bertambah sebanyak 760 kasus. Dengan demikian, secara kumulatif jumlah pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 4.238.594 kasus.

Baca Juga: Tiga Langkah Pemkot Bandung untuk Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19

Baca Juga: Kode Redeem FF Permanen 23 Oktober 2021, BANJIR HADIAH Xayne's Deluxe Bundle, Emote Let's Go! Dll Besok

Untuk perkembangan program vaksinasi, total penerima vaksin ke-1 sudah melebihi angka 111 juta orang, tepatnya 111.496.041 orang. Sedangkan total penerima vaksinasi ke-2 melebihi 66 juta orang, tepatnya 66.316.667 orang.

Selain itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat penerima vaksin ke-3 bertambah 8.266 orang dan kumulatifnya melebihi 1 juta orang, tepatnya 1.092.871 orang.

Secara nasional, target sasaran vaksinasi berada di angka 208.265.720 warga negara Indonesia.

Data terakhir perkembangan Covid-19 di tanah air per tanggal 22 Oktober 2021.
Data terakhir perkembangan Covid-19 di tanah air per tanggal 22 Oktober 2021.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito menjelaskan bahwa perkembangan pandemi Covid-19 di Indonesia saat ini berada pada tingkat penularan yang rendah.

Menurut dia, hal itu berdasarkan pada data kasus yang terus menunjukkan penurunan selama 13 minggu berturut-turut pasca lonjakan kedua pada bulan Juli 2021.

Namun, ia menyarankan agar pembukaan bertahap yang dilakukan pemerintah tetap harus mewaspadai perkembangan pandemi tingkat dunia.

"Dengan penularan yang rendah ini diharapkan pembukaan bertahap dapat dilakukan dengan penuh kewaspadaan, sembari tetap mempersiapkan langkah-langkah pengendalian apabila terlihat adanya tren kenaikan kasus," kata Wiku.

Ia menjelaskan bahwa pemerintah melakukan penyesuaian berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) No. 53 Tahun 2021 untuk PPKM level 1-3 di wilayah Jawa-Bali dan Inmendagri No. 54 Tahun 2021 untuk PPKM level 1-3 di wilayah non Jawa-Bali.

Baca Juga: Info Covid-19 Kota Bandung, Penanganan Covid-19 Makin Baik, Kota Bandung Masuk PPKM Level 2

Baca Juga: 50+ Kode Redeem FF yang Belum Digunakan 23 Oktober 2021, Klaim FF Newbie Devil Bundle Buat Sambut Halloween

Update kasus Covid-19 di Jawa Barat

Khusus Provinsi Jawa Barat, sebanyak 27 kabupaten dan kota kini masuk zona hijau pada Peta Risiko Covid-19 alias termasuk Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 2, termasuk Kota Bandung.

Seiring dengan semakin melandainya kasus Covid-19 di ibu kota Jawa Barat, Wali Kota Bandung, Oded M Danial optimistis pemulihan ekonomi di Kota Bandung bisa berjalan cepat. 

Kendati demikian, Mang Oded, sapaan Oded M Danial, tetap berharap, masyarakat juga melaksanakan protokol kesehatan dengan baik.

"Kota Bandung dalam pemulihan ekonomi akan cepat. Ini terlihat dari okupansi hotel. Namun saya titip tetap jaga protokol kesehatan," kata Mang Oded pada acara Forum Group Discussions (FGD) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Bandung.

Secara terpisah, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan, akan mendedikasikan sebuah tempat istimewa di seberang Lapangan Gasibu Bandung, kepada para pahlawan pandemi Covid-19, yang gugur dalam perjuangan kemanusiaan, khusunya yang berada di wilayah Jawa Barat.

"Menjadi pengingat kepada kita dan generasi setelahnya akan tragedi ini, agar kita tidak melupakan sejarah, untuk mawas diri, selalu bersiap dan tetap tangguh menyongsong masa depan," kata Ridwan Kamil.

Menurut dia, tempat istimewa untuk para pahlawan pandemi Covid-19 tersebut akan diresmikan di Hari Pahlawan 10 November 2021 mendatang.

Sementara itu, jumlah total terkonfirmasi di Jabar berdasarkan data Pusat Informasi & Koordinasi Covid-19 Provinsi Jawa Barat, hingga Sabtu, 23 Oktober 2021, pukul 16.30 WIB, mencapai 704.939 kasus. Dari jumlah itu, sebanyak 689.001 orang sembuh.

Baca Juga: Bioskop Boleh Terima Penonton 70 Persen Kapasitas, Begini Kondisi Layout Kursi-kursinya

Sebanyak 1.258 penderita Covid-19 masih dirawat di rumah sakit rujukan atau menjalani isolasi. Angkanya berkurang jauh dibandingkan dengan data 19 Agustus 2021 yang mencapai 56.337 penderita atau data 28 Juli 2021 tatkala pasien yang dirawat dan menjalani isolasi mencapai 127.787 orang.

Sementara itu, total angka kematian akibat Covid-`19 tercatat 14.680 warga Jawa Barat. Sebagai perbandingan angka total di tanah air mencapai 143.153 orang.

Data lainnya menunjukkan, total kontak erat tercatat 572.979 kasus, terdiri atas 25.744 orang masih dikarantina dan 547.235 kasus discarded (hasil pemeriksaan RT-PCR 2 kali negatif atau sudah menyelesaikan masa karantina).

Pusat Informasi & Koordinasi Covid-19 Provinsi Jawa Barat melalui laman pikobar.jabarprov.go.id juga melaporkan total suspek sebanyak 216.886 kasus. Sebanyak 8.568 orang dalam perawatan atau isolasi dan 208.318 kasus discarded.

Selain itu, total probable (suspek dengan ISPA berat/ARDS, sindrom pernapasan akut/ meninggal dunia tapi belum ada hasil pemeriksaan laboratorium RT-PCR) sebanyak 6.410 kasus. Sebanyak 276 orang dalam isolasi atau perawatan, 3.999 sembuh/selesai isolasi, dan 2.135 warga meninggal dunia.

Baca Juga: Masjid Al Amanah dan Gereja St Gabriel Gelar Vaksinasi Toleransi Demi Kebaikan Bersama

Baca Juga: Kode Redeem FF EKSKLUSIF 22 Oktober 2021, Reward Keren M14 Exclusive Misha di Ranked Season 24 Free Fire

Untuk mencegah penyebaran virus corona dan mengantisipasi gelombang ketiga Covid-19, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jawa Barat terus mendorong warga Jawa Barat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 5M.

Caranya yaitu memakai masker dengan benar, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengikuti vaksinasi Covid-19.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Pusat Informasi & Koordinasi Covid-19 Provinsi Jawa Barat Satgas Covid 19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah