Banjir Terjang Cikajang Garut, Agus Sofyan : Akibat Sungai Cibarengkok Meluap

- 12 Oktober 2020, 13:31 WIB
Ilustrasi banjir.
Ilustrasi banjir. /ANTARA/

DESKJABAR - Banjir kembali menerjang pemukiman warga di wilayah Kecamatan Cikajang, Garut, Jawa Barat setelah hujan deras  mengguyur sejak sore membuat air dari Sungai Cibarengkok meluap.

Kabid Kesiapsiagaan dan Pencegahan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut Tubagus Agus Sofyan mengatakan, hujan mengguyur wilayah Cikajang sejak pukul 15.30. Akibatnya air Sungai Cibarengkok meluap ke dua kampung.

"Banjir terjadi di Kampung Badak dan Kampung Parohan, Desa Margamulya, Cikajang. Kerusakan masih dalam pendataan. Sementara, tidak ada laporan korban jiwa," ucap Tubagus dalam keterangannya, Senin 11 Oktober 2020.

Baca Juga: 300 Santri Tidak Bisa Mengaji Gara Gara Ponpesnya Ditutup Paksa Oleh Ahli Waris

Dikatakan, seperti dikutip DESKJABAR dari RRI, banjir terjadi di dua RW Desa Margamulya. Yakni, RT 1 RW 2 dan RT 1 RW 1. Di RW 2, menimpa komplek madrasah tertutup air dari luapan sungai dan masjid.

"Sedangkan di RW 1 air meluap ke pemukiman warga serta masjid," katanya.

Adapun ketinggian banjir mencapai satu sampai 1,5 meter. Petugas masih melakukan pendataan di lapangan.

Baca Juga: Tujuh Kampung Terendam Banjir Akibat Meluapnya Sungai Cipalebuh dan Cikaso Pameungpeuk Garut

"Jumlah pasti rumah yang terendam belum diketahui. Masih kami data beserta kerugian yang dialami warga," pungkasnya. ***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x