Wabup Pangandaran Ujang Endin Sebut, ke Depan Desa Akan Diberi Peran Lebih Besar

- 3 Mei 2024, 06:30 WIB
Wakil Bupati (Wabup) Pangandaran, Jawa Barat, H Ujang Endin Indrawan (berdiri tengah jajaran depan) bersama para pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Pangandaran, usai melaksanakan Halal Bihalal, Kamis 2 April 2024.
Wakil Bupati (Wabup) Pangandaran, Jawa Barat, H Ujang Endin Indrawan (berdiri tengah jajaran depan) bersama para pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Pangandaran, usai melaksanakan Halal Bihalal, Kamis 2 April 2024. /Dok PPDI Pangandaran/

Baca Juga: Timnas Masih Berpeluang ke Olimpiade Paris 2024 Meski Kalah 1-2 dari Irak, Laga Playoff 9 Mei 2024

Figur tepat pimpin Pangandaran

Pada Rabu 17 April 2024, Ujang Endin Indrawan secara resmi telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati (Bacabup) Pangandaran ke Kantor DPC PDIP Kabupaten Pangandaran.

Pada saat mendaftar, dia disambut langsung Ketua DPC PDIP yang juga Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, Sekjen dan jajaran pengurus PDIP Kabupaten Pangandaran lainnya.

Pada kesempatan itu, Ujang Endin yang juga kader PDIP mengatakan, ada beberapa alasan kenapa dirinya tergerak untuk maju di kontestasi Pilkada Pangandaran 2024.

Antara lain yaitu; sebagai bentuk tanggung jawab terhadap masyarakat Pangandaran. punya pengalaman di birokrasi dan punya pengalaman sebagai wakil bupati, punya konsep dan gagasan untuk membangun Pangandaran ke depan

Sejumlah tokoh masyarakat Pangandaran menilai, sebagai daerah wisata, membangun Pangandaran ke depan akan cukup berat dan penuh tantangan.

Sebab itu Pangandaran perlu dipimpin oleh sosok yang mempunyai kemampuan, pengalaman dan punya integritas serta  memiliki moralitas yang baik.

Baca Juga: Pilkada Pangandaran 2024 Makin Panas, Banyak Calon Daftar Ujang Endin Disebut Paling Potensial

Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Pangandaran Dasep Ubaidillah mengatakan, Ujang Endin Indrawan adalah figur yang sesuai untuk memimpin Pangandaran.

“Apalagi selama (Ujang Endin) menjadi pembina DMI telah banyak memfasilitasi dan membantu pembangunan terhadap,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah