Ketua DPC PKB Kota Tasik, H Wahid Mantap Maju Pada Pilkada 2024, Apapun Resikonya

- 30 April 2024, 16:35 WIB
Ketua DPC PKB Kota Tasikmalaya, H Wahid optimis bisa mendapatkan rekomendasi dari DPP untuk memuluskan niatnya maju sebagai calon Walikota pada Pilkada 2024
Ketua DPC PKB Kota Tasikmalaya, H Wahid optimis bisa mendapatkan rekomendasi dari DPP untuk memuluskan niatnya maju sebagai calon Walikota pada Pilkada 2024 /DeskJabar.Com / Abdul Latif /
DESKJABAR - Ketua DPC PKB Kota Tasikmalaya, H Wahid semakin percaya diri dalam menghadapi Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 ini dan yakin akan mendapatkan rekomendasi dari DPP PKB 
 
Kepercayaan diri H Wahid ini dibuktikan dengan mengembalikan formulir pendaftaran yang sebelumnya diambil dari Desk Pilkada DPC PKB Kota Tasikmalaya pada Selasa 30 April 2024.
 
Dengan menggunakan motor Vespa H Wahid berangkat dari halaman kantor NU Kota Tasikmalaya di jalan Dokter Sukardjo menuju kantor DPC PKB Kota Tasikmalaya di Jalan Letjen Mashudi bersama pasukan Vespa.
 
Kedatangan H Wahid ke kantor DPC PKB Kota Tasikmalaya disambut oleh tim Desk Pilkada DPC PKB Kota Tasikmalaya dan langsung dikalungi bunga oleh Sekretaris DPC PKB Kota Tasik, Heni Hendini sebelum masuk ke ruangan kantor.
 
Setelah menyerahkan berkas formulir pendaftaran bakal calon Walikota Tasikmalaya, H Wahid kemudian naik ke lantai dua Gedung DPC PKB untuk bertemu langsung dengan Ketua Dewan Syuro, Cece Insan Kamil untuk mendapatkan doa dan restunya.
 
H Wahid mengaku sangat optimis bisa mendapatkan rekomendasi DPP untuk bisa melaju menjadi calon Walikota Tasikmalaya dari PKB pada Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 sekarang ini.
 
Optimisme itu muncul bukan tanpa alasan, sebagai ketua Partai, Wahid sudah berhasil membawa PKB menjadi partai yang mendapattar kepercayaan lebih dari masyarakat Kota Tasikmalaya.
 
Hal itu terwujud dengan adanya tambahan kursi di DPRD Kota Tasikmalaya dari pemilu sebelumnya yang hanya tiga kursi menjadi 5 kursi. Tentunya ini akan menjadi pertimbangan DPP dalam memberikan rekomendasi nanti.
 
"Sebagai ketua DPC, saya memiliki optimisme bisa mendapatkan rekomendasi dari DPP. Karena pada pemilu legislatif kemarin PKB berhasil menambah kursi di DPRD dan saya yakin ini menjadi nilai lebih," kata Wahid kepada Wartawan.
 
Tentunya untuk mendapatkan rekomendasi dari DPP bukan hal yang mudah, karena di PKB sendiri ada 15 kandidat yang sudah mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon Walikota Tasikmalaya. Semua formulir itu akan dikembalikan pada hari Selasa 30 April 2024 ini.
 
Selain H Wahid ada kandidat lain yang mengambil formulir pendaftaran yang antara lain, Dicky Chandra, Yanto Oce, H Badruzzaman, Abdul Holik, Azis Rismaya, Arif Hidayat, Andi Ibnu Hadi dan juga kandidat lainnya.

Berani Mengambil Resiko 

Keputusan Wahid untuk maju sebagai calon Walikota Tasikmalaya dari PKB, bukan tanpa resiko. Hanya saja untuk kepentingan masyarakat Kota Tasikmalaya, H Wahid berani mengambil resiko dan ini sudah dipikirkan secar matang dan cermat.
 
"Apapun pasti ada resikonya dan ini politik tentu ada resiko yang harus diambil dan saya sudah memperhitungkan segala resikonya dengan matang dan perhitungan," kata Wahid mantap 
 
Ketika mendapatkan rekomendasi dari DPP tentunya H Wahid harus berani mundur sebagai anggota DPRD Kota Tasikmalaya dan pada Pemilu legislatif 2024 kemarin, Wahid kembali terpilih untuk yang ketiga kalinya.
 
Namun demi untuk bisa mensejahterakan masyarakat Kota Tasikmalaya, apapun resiko yang harus diambil kata Wahid akan dilakukan karena ada yang lebih utama lagi yakni kepentingan masyarakat yang lebih besar.
 
Sebagai orang biasa dan bukan berlatarbelakang pengusaha atau kapitalis, bukan juga seorang aktivis apalagi seorang artis, Wahid mengaku optimis bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat kota Tasikmalaya dan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
 
Sebelumnya memang ada banyak keraguan dari kalangan masyarakat yang menganggap bahwa Wahid tidak akan berani mengambil resiko pada Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 ini. Karena resik yang harus dipilih sangat berat.
 
Namun dengan mengembalikan formulir pendaftaran yang sebelumnya diambil dari Desk Pilkada DPC PKB menjadi bukti bahwa Wahid serius dan berani mengambil resiko untuk kepentingan masyarakat Kota Tasikmalaya.
 
Pada Pilkada 2024 sekarang ini, PKB bisa menjadi partai yang harus diperhitungkan partai lain, karena adanya tambahan kepercayaan dari masyarakat kota Tasikmalaya dibandingkan dengan pemilu sebelumnya.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah