Ketika Tol Getaci Jadi Gedebage Tasikmalaya Ciamis, Presiden Jokowi Beri Pesan Khusus dan Tegas

- 21 Februari 2024, 07:58 WIB
 Foto ilustrasi Tol Getaci - Presiden Jokowi memberi pesan khusus agar pembangunan Tol Getaci yang termasuk ke dalam proyek strategis nasional (PSN) dilanjukan oleh pemeritahan selanjutnya setelah dia lengser.
Foto ilustrasi Tol Getaci - Presiden Jokowi memberi pesan khusus agar pembangunan Tol Getaci yang termasuk ke dalam proyek strategis nasional (PSN) dilanjukan oleh pemeritahan selanjutnya setelah dia lengser. /Instagram @pupr_bpjt/

Proyek Jalan Tol Gedebage - Ciamis merupakan bagian dari jaringan Jalan Tol Getaci yang membentang dari Gedebage sampai dengan Cilacap.

Proyek Tol Getaci sampai Ciamis juga sangat berperan untuk menghubungkan Jaringan Jalan Tol Getaci dengan Jaringan Jalan Tol NYIA Kulonprogo - Yogyakarta - Solo.

Lucunya, karena sudah ditetapkan akan dibangun terlebih dahulu hanya sampai Ciamis, kepanjangan Tol Getaci pun oleh warga Priatim kini diplesetkan menjadi Gedebage-Tasikmalaya-Ciamis.

Baca Juga: Jimly Tegaskan, Kabar Anwar Usman Paman Gibran Kembali Jadi Ketua MK Tidak Benar

Ada 7 Gerbang Tol di Gedebage-Ciamis

Di rute jalan Tol Getaci segmen Gedebage (Bandung) - Ciamis dengan panjang 108 km akan ada 7 exit tol atau Gerbang Tol beserta Simpang Susun (SS) yang dimulai dari junction Gedebage Bandung. Daftar lokasinya sbb:

1. Gerbang Tol Getaci Majalaya

  • Lokasi Gerbang Tol Getaci dan SS Majalaya berada di Kecamatan Solokan Jeruk.
  • Gerbang Tol Getaci Solokan Jeruk ini bisa dilalui dari jalan raya Majalaya - Cicalengka, Kecamatan Paseh.
  • Tujuan utama Gerbang Tol Getaci ini untuk perjalanan menuju Majalaya, Cicalengka, Ciparay, dan Paseh.

2. Gerbang Tol Getaci Nagreg

  • Lokasi Gerbang Tol Getaci dan SS Nagreg dibangun di Kecamatan Nagreg. Gerbang Tol Getaci di Nageg ini terhubung dengan Jalan Raya Cicalengka-Nagreg.
  • Tujuan utama dari Gerbang Tol ini adalah untuk memudahkan akses perjalanan menuju Nagreg, Cicalengka, Kadungora, dan Limbangan.

3. Gerbang Tol Getaci Garut Utara

  • Lokasi Gerbang Tol Getaci dan SS Garut Utara berada di Kecamatan Banyuresmi. Gerbang Tol ini, terhubung langsung dengan jalan raya Banyuresmi.
  • Gerbang Tol Getaci ini memiliki tujuan utama untuk memudahkan perjalanan menuju Banyuresmi, Tarogong Kaler, Tarogong Kidul, dan Garut Kota.
  • Baca Juga: Update Daftar Wilayah Tergusur Tol Getaci di Kabupaten Tasikmalaya: Ada 8 Kecamatan dan 17 Desa

4. Gerbang Tol Getaci Garut Selatan

  • Lokasi Gerbang Tol Getaci dan SS Garut Selatan berada di Kecamatan Cilawu. Gerbang Tol Getaci ini untuk melayani perjalanan menuju Cilawu, Garut Kota, dan Bayongbong.
  • Gerbang Tol Getaci dan SS Garut Selatan di Kecamatan Cilawu ini terhubung dengan jalan raya Garut - Tasikmalaya.

Baca Juga: Barito Putera vs Persib Bandung 23 Februari 2024, Edo Febriansah Absen, David da Silva Tak Sabar

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah