KDM : Banyak Kisah Unik saat Sosialisasikan Prabowo-Gibran Keliling Jabar

- 4 Desember 2023, 16:43 WIB
Kang Dedi Mulyadi bersama kuwu Edan
Kang Dedi Mulyadi bersama kuwu Edan /Kdm


2. Bocah Subang Rawat dan Biayai Kehidupan Nenek

Anih, seorang bocah yang baru lulus SD ini mencuri perhatian KDM saat Safari Cinta di Desa Ciasem baru, Kabupaten Subang. Ia tinggal bersama neneknya karena ibu dan ayahnya telah bercerai. Tak sekadar tinggal, Anih pun getol berdagang untuk membiayai kehidupan dengan neneknya.

Di Safari Cinta, KDM memberikan sejumlah uang untuk modal membuka warung. Beberapa hari berselang KDM datang ke rumah Anih dan benar saja warung itu sudah dibuat dengan sejumlah dagangan di dalamnya.

Baca Juga: Ultimatum Plt Ketum PPP: Semua Kader Segera Sosialisasikan Visi Misi Ganjar Mahfud

Kehadiran KDM di warung Anih pun menguak kisah haru. Anih ternyata sangat rindu pada ayahnya yang sudah lama bercerai dengan ibunya. Kisah itu pun larut dalam kesedihan warga sekitar yang berdatangan ke rumahnya.

3. Ibu Asal Indramayu 19 Tahun Sakit Kulit Tanpa Pengobatan

Pada Safari Cinta di Desa Mekarjaya, Kabupaten Indramayu, KDM bertemu Nesih yang mengidap sakit kulit selama 19 tahun. Nesih tak berobat karena keterbatasan ekonomi. Begitupun BPJS Kesehatan gratis dari pemerintah ia tak memilikinya.

Di malam itu Nesih bahagia karena impiannya untuk sembuh segera terwujud. Sebab ia akan dibawa berobat gratis oleh KDM ke dokter kulit di RSPAD. Tak hanya itu Nesih dan keluarga pun akan dibuatkan BPJS Kesehatan.

Setelah hampir satu bulan berobat kulit Nesih mulai menunjukkan perubahan. Kulit rusaknya mulai terkelupas dan tergantikan dengan yang lebih sehat. Pengobatan itu akan berlanjut hingga kulitnya benar-benar kembali normal.

4. Kisah Ibu di Bekasi Rela Utang Bank Emok Agar Anak Bisa Lanjut Sekolah*

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah