Dua Bandara, Kertajati Majalengka vs Husein Sastranegara Bandung, Kini Adu Promosi, yang Menang Mana ?

- 15 November 2023, 08:56 WIB
Penerbangan pesawat
Penerbangan pesawat /Instagram @kertajati_airport

DESKJABAR – Dua bandara di Jawa Barat, Bandara Husein Sastranegara Bandung dan Bandara Kertajati Majalengka saling beradu daya tarik. Pasca pemisahan operasional layanan jenis pesawat komersil tujuan Bandung, kedua bandara itu menjalani nasibnya masing-masing.

Bisnis penerbangan di Indonesia kini kembali pulih walau belum setinggi sebelum pandemi Covid-19 tahun 2019-2021. Minat  masyarakat bepergian menggunakan pesawat terbang kembali tinggi. Suasana itu juga dicoba ditangkap untuk penerbangan di Jawa Barat, khususnya rute Kota Bandung.

 

 

Diketahui, Bandara Kertajati Majalengka kini dijadikan layanan seluruh layanan pesawat komersil bermesin jet. Walau pembukaan operasional penuh bandara ini, 29 Oktober 2023 dimeriahkan, namun selama beberapa pekan pertama November 2023, masih berjuang mencari calon penumpang.

Nun jauh, di Kota Bandung, Bandara Husein Sastranegara tetap berupaya kembali munculkan daya tarik. Kondisi Bandara Husein Sastranegara kini suasananya menjadi sepi. Dahulu Bandara Husein Sastranegara pernah marak penerbangan jet tujuan luar negeri dan domestik.

Baca Juga: Di Bandara Husein Sastranegara Bandung, Masih Ada Sisa Pesawat Jet Klasik Legendaris Dunia

Situasi kini 

Pihak Bandara Husein Sastranegara terus mempromosikan daya tarik menggunakan bandara dimaksud untuk penerbangan langsung rute Kota Bandung. Karena layanan kini hanya untuk pesawat jenis mesin propeller alias baling-baling, maka tinggal itu yang menjadi andalan promosi, yaitu rute Bandung-Yogyakarta pp.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x