Dibalik Kasus Subang 2021, Anjas : Diduga Ada Sesuatu Lebih Besar

- 26 Oktober 2023, 09:29 WIB
Mobil polisi membawa dua tersangka kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang, pada olah TKP ulang di Ciseuti Jalancagak, Subang, Selasa, 24 Oktiber 2023.
Mobil polisi membawa dua tersangka kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang, pada olah TKP ulang di Ciseuti Jalancagak, Subang, Selasa, 24 Oktiber 2023. /Budi S Ombik/DeskJabar

DESKJABAR – Walau kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang 2021, Jawa Barat, sudah ada lima tersangka, tetapi masih banyak munculkan misteri. Yang membuat publik penasaran, apakah latar belakangnya sangat sederhana, ataukah sebenarnya ada sesuatu yang besar di belakangnya.

Walau lima orang sudah menjadi tersangka pada kasus Subang, masih ada dua dugaan berbeda diantara sejumlah pemerhati. Ada yang percaya diantara kelima orang itu memang pelakunya, tetapi ada juga yang masih penasaran apakah sebenarnya ada orang lain pelakunya atau tidak.

 

Lewat dari dua tahun kasus pembunuhan Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (22), sudah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP ulang oleh polisi. Rumah TKP pembunuhan ibu dan anak di Ciseuti Jalancagak, Subang, ramai disaksikan banyak orang pada Selasa, 24 Oktober 2023.

 Baca Juga: Kasus Subang 2021, Beredar Video Amel Sedang Menyanyi Lagu Mantan Terindah

Obrolan dengan polisi

Anjas Asmara, salah seorang pemerhati kasus Subang 2021, pada Kamis, 23 Oktober 2023, mengatakan, baru saja mengobrol dengan beberapa rekannya di kepolisian yang ahli di bidang penyidikan, membahas misteri kasus dimaksud. Hal menggelitik, yaitu tampilan salah seorang tersangka, yaitu Yosep yang sederhana, tetapi baru terungkap lebih dari tahun.

Secara logika, menurut Anjas, dalam kasus Subang 2021, seharusnya Yosep sudah menjadi tersangka sejak awal dengan hanya diurus oleh Polsek Jalancagak. Tetapi kemudian malah sampai melibatkan lembaga lebih tinggi, yaitu Polda Jawa Barat.

Anjas bertanya kepada beberapa rekannya di kepolisian yang ahli penyidikan itu, apakah ada siapa dibalik ini semua ? Mereka menjawab, ada beberapa hal, jika di Indonesia, ada sesuatu lebih besar yang tidak terjamah.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: YouTube Anjas Asmara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x