Gerindra Sumedang Gelar Rakorcab Bahas Strategi Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024, Ini Kata Ketua DPC

- 16 September 2023, 16:56 WIB
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Sumedang menggelar Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) di Aula Gedung Graha Insun Medal (GIM), Jalan Prabu Geusan Ulun, Sabtu, 16 September 2023. /  DeskJabar.com/Rio Kuswandi
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Sumedang menggelar Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) di Aula Gedung Graha Insun Medal (GIM), Jalan Prabu Geusan Ulun, Sabtu, 16 September 2023. /  DeskJabar.com/Rio Kuswandi /

DESKJABAR - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Sumedang menggelar Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) di Aula Gedung Graha Insun Medal (GIM), Jalan Prabu Geusan Ulun, Sabtu, 16 September 2023.

Rakorcab ini digelar dalam rangka menyiapkan strategi pemenangan Gerindra untuk bertarung pada Pilpres dan Pileg 2024, termasuk para calon legislatif di Kabupaten Sumedang.

Rakorcab dihadiri para bakal calon legislatif (Bacaleg) Sumedang. Para relawan dan simpatisan Prabowo Subianto juga hadir disana.

Baca Juga: Tim Ahli Geologi Temukan Gas Metan di TPA Sarimukti, Sewaktu Waktu Bisa Saja Meledak, Segera Antisipasi!

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kabupaten Sumedang, Heri Ukasah mengatakan Rakorcab ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) dan rapat koordinasi calon legislatif tingkat provinsi Jawa Barat yang dihadiri Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto di Hotel Pulman, Bandung, beberapa waktu lalu.

"Ini dasarnya adalah Rakorda dan rakor caleg se-provinsi. Kami dalam Rakorcab ini menyampaikan beberapa hal yang sifatnya internal partai, mengambil kebijakan kebijakan yang strategis untuk pemenangan pemilu presiden dan pileg di 2024," kata Heri Ukasah kepada wartawan di sela-sela rapat koordinasi, Sabtu, 16 September 2023.

Tentu dalam keputusan nanti, kata Heri, yang akan diputuskan acuannya adalah Rakorda dan Rakor caleg di tingkat provinsi.

Dalam rakor sekarang ini, pihaknya mengundang seluruh kekuatan partai Gerindra, pucuk-pucuk pimpinan partai Gerindra dari seluruh DPC, seluruh Ketua Sayap, seluruh relawan yang berafiliasi dengan pemenangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024, termasuk Partai Gerindra.

Baca Juga: Bambang Tirtoyuliono Diitunjuk Pj Wali Kota Bandung, Ema: Roda Pemerintahan Bisa Lebih Cepat

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x