ADA Isu Baru di Kasus Subang 2021, Heri Susanto:  Saya Akui, Jelang 2 Tahun Belum Terungkap

- 2 Juli 2023, 17:26 WIB
Heri Susanto YouTuber yang mengawal kasus Subang 2021 mengaku dirinya terjun ke politik jauh hari sebelum kasus ini terjadi
Heri Susanto YouTuber yang mengawal kasus Subang 2021 mengaku dirinya terjun ke politik jauh hari sebelum kasus ini terjadi /Dok Heri Susanto

Pasalnya, kata Heri, dirinya terjun ke dunia politik jauh jauh hari sebelum kasus Subang 2021 muncul atau sebelum tragedi rajapati di Jalan Cagak Subang terjadi, ia sudah terjun di politik.

"Saya terjun ke politik itu sebelum kasus Subang 2021 muncul. Jadi ini perlu diketahui," kata Heri Susanto.

Jadi, lanjutnya, langkah pencitraan dalam menarik simpatisan dalam memenangkan Pemilu 2024 dan lolos, itu salah besar.

Baca Juga: KASUS SUBANG 2021, Perputaran Uang di Yayasan Dibandingkan Al Zaytun Indramayu

Meski dirinya mencalonkan diri menjadi anggota legislatif di Kabupaten Subang, cetusnya lagi, tak memiliki kaitan dengan pencitraan di kasus Subang 2021.

"Dan sekali lagi saya tandaskan, sebelum kasus Subang 2021 muncul saya sudah menggeluti politik," tuturnya.

Seperti diketahui pasca tragedi kasus Subang 2021 terjadi pada 18 Agustus 2021 pihak kepolisian hingga jelang 2 tahun belum mampu mengungkap siapa tersangka, pelaku dan otaknya.

Sejalan belum diumumkannya tersangka, pelaku dan otaknya oleh pihak kepolisian banyak isu berkembang terkait perkembangan kasus Subang.

Satu diantaranya seperti yang disebutkan yaitu menjadi media pencitraan dalam kontestan pesta demokrasi. ***  

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah