Kodim 0613 Ciamis Tampilkan Alutsista TNI AD di Ciamis Creatif Festival 2023

- 3 Juni 2023, 03:47 WIB
Pengunjung melihat-lihat Alustista TNI AD yang di pamerkan di Stand Kodim 0613/Ciamis pada pameran Ciamis Creatif Festival(CCF)tahun 2023 di komplek Islamic Center,Jumat 2 Juni 2023.
Pengunjung melihat-lihat Alustista TNI AD yang di pamerkan di Stand Kodim 0613/Ciamis pada pameran Ciamis Creatif Festival(CCF)tahun 2023 di komplek Islamic Center,Jumat 2 Juni 2023. /DeskJabar.com/Dindin Hidayat/

Alutsista Jaman Perang Dunia Ke-2 Hingga yang Terbaru

Perwira Jaga Kapten Inf Maryoto yang juga PasiOps Kodim 0613/Ciamis mengatakan, kehadirannya di acara tersebut sebagai bentuk support Kodim Ciamis dalam rangka HUT Ciamis Ke-381.

Maryoto menjelaskan beberapa kendaraan ranpur yang ditampilkan di acara tersebut diantaranya jenis PJD, Utility, ATF, ATV hingga Guess. Beberapa di antara kendaraan tersebut adalah lansiran jaman perang dunia ke-2 seperti Utility keluaran tahun 1941 dan Guess tahun 1938. Namun untuk jenis ATF merupakan kendaraan baru yang dipakai Satuan Raider.

Menurut Maryoto, dihadirkannya kendaraan versi lama dan terbaru merupakan bagian dari edukasi kepada masyarakat bahwa TNI AD sejak dulu pernah memiliki berbagai varian Alusista.

"Kehadiran kami untuk memberi edukasi kepada masyarakat bahwa sejak dulu kala TNI sudah mempunyai kendaraan kendaraan seperti ini yang dipakai untuk operasional tugas, dinas di medan tempur maupun kegiatan diperkotaan," ujarnya

Ia juga bersyukur kehadiran Alutsista TNI AD pada acara tersebut mendapat perhatian dan antusias warga Kabupaten Ciamis. "Alhamdulillah semua kendaraan yang dipamerkan menjadi favorit warga mulai dari persiapan tanggal 28 Mei hingga hari ini," tuturnya

Baca Juga: Ciamis Gelar Pasanggiri Busana Batik 2023, Ada Rawa Onom, Galuh Pakuan, dan Ciung Wanara

Menerima Pendaftaran Anggota TNI

Selain memamerkan peralatan Alutsista, stand Kodim 0613/Ciamis juga menyediakan sarana pendaftaran bagi putra putri terbaik bangsa yang bercita-cita menjadi anggota TNI ataupun Kowad.

Tak ketinggalan juga bagi masyarakat yang berkeinginan memiliki atau membeli perlengkapan atau atribut militer bisa mendapatkannya dengan catatan tidak disalah gunakan.

Dari kegiatan itu ia berharap masyarakat akan mendapat gambaran atau edukasi serta menambah kecintaan kepada TNI.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x