UGR Tol Getaci Tahap 1 Segera Diterima Pemilik Lahan di Kota-Kabupaten Tasikmalaya: INI DAFTAR DESA DILALUI!

- 12 Maret 2023, 14:52 WIB
Jalan Tol Getaci yang menghubungkan provinsi Jawa Barat (Jabar) dengan Jawa Tengah (Jateng) dipastikan akan dibangun.Puluhan desa di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya yang akan dilalui proyek jalan Tol Getaci Tahap 1 akan segera mendapat uang ganti rugi (UGR).
Jalan Tol Getaci yang menghubungkan provinsi Jawa Barat (Jabar) dengan Jawa Tengah (Jateng) dipastikan akan dibangun.Puluhan desa di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya yang akan dilalui proyek jalan Tol Getaci Tahap 1 akan segera mendapat uang ganti rugi (UGR). /Instagram @pupr_bpjt/

"Pembebasan lahan baru sampai Garut, lanjut ke Tasikmalaya. Kabar baiknya pembangunan tol ini (Tol Getaci) jalan terus sampai sekarang," tegas Kang Emil.

Di tempat dan waktu yang berbeda, Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum meminta kepada masyarakat yang terdampak Tol Getaci untuk tidak menjual tanahnya kepada calo.

Baca Juga: Daftar 18 Sekolah Madrasah Ibtidaiyah di Garut yang Mendapat Akreditasi A Kemdikbud

Baca Juga: Daftar 16 SD Terbaik di Kota Tasikmalaya: Unggul, Favorit, Akreditasi A dan Berprestasi

“Jadi saya minta pada masyarakat Tasik, Garut, Bandung untuk tidak menjual tanahnya ke makelar (calo) sebelum ada transaksi dengan kami, supaya tidak berabe di saat yang akan datang,” ujar Uu saat meninjau calon lokasi Tol Cigatas di Desa Talagasari, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut beberapa waktu lalu.

Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum juga mengimbau masyarakat yang terkena proyek Tol Getaci untuk melepaskan lahannya dengan harga wajar demi suksesnya proyek Tol Getaci ini

“Karena harga sudah ditentukan, (dan) Kami punya payung hukumnya," tandas Uu Ruzhanul Ulum.

Sebagaimana diketahui, pembangunan jalan Tol Getaci dibagi ke dalam dua tahap. Tahap 1 yaitu Gedebage-Tasikmalaya dan Tahap 2 Tasikmalaya-Cilacap.

Di Tasikmalaya jalan Tol Getaci akan melalui wilayah Kabupaten dan Kota Tasikmalaya. Sebagian masuk ke pegerjaan Tahap 1 yakni Kecamatan Salawu, Cigalontang, Singaparna, dan Kecamatan Padakembang.

Sementara yang masuk ke dalam pengerjaan Tahap 2 (diketjakan setelah Tahap 1 selesai) yakni Kecamatan Manonjaya, Kecamatan Cineam dan Kecamatan Karangjaya.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x