Jalan Arteri Sukabumi Bogor Ditutup Total, Menyusul Ambruknya Jembatan Pamuruyan Cibadak

- 15 Desember 2022, 09:33 WIB
Jembatan Cikereteg Bogor (Foto atas) terancam ambruk karena tanah penahan di bawahnya mengalami longsor dan Jembatan Pamuruyuan Cibadak Sukabumi (Foto bawah) yang mengalami ambruk pada sisi jembatan, kini dua jembatan yang menghubungkan Sukabumi Bogor sedang diperbaiki Kementerian PUPR.
Jembatan Cikereteg Bogor (Foto atas) terancam ambruk karena tanah penahan di bawahnya mengalami longsor dan Jembatan Pamuruyuan Cibadak Sukabumi (Foto bawah) yang mengalami ambruk pada sisi jembatan, kini dua jembatan yang menghubungkan Sukabumi Bogor sedang diperbaiki Kementerian PUPR. /Instagram@bogor_update, Instagram@tmcpolresbogor/


DESKJABAR
- Jalan nasional yang menghubungkan Sukabumi dengan Bogor ditutup total pihak Kementerian PUPR, menyusul ambruknya jembatan Pamuruyan Kecamatan Cibadak Sukabumi, beberapa waktu lalu.

Penutupan jalan nasional tersebut oleh pihak Kementerian PUPR akan dilakukan hari ini Kamis, 15 Desember 2022, tengah malam.

Penutupan total jalan tersebut dilakukan pihak Kementerian PUPR, karena perbaikan jembatan yang ambruk, akan ada pemasangan besi penyangga jembatan yang akan diperbaiki.

Baca Juga: Daftar Top Skor Piala Dunia Qatar 2022, Tak Hanya Messi Vs Mbappe, 2 Pemain Ini Berpeluang Raih Sepatu Emas

“PUPR menyampaikan permohonan kepada Satlantas untuk membantu pengosongan jalur terlebih dahulu. Mengingat di jembatan itu sudah agak rawan sehingga saat pemasangan besi diharapkan tak ada kendaraan yang melintas,” kata Kasatlantas Polres Sukabumi, AKP Bagus Yudho kepada Wartawan, Rabu, 15 Desember 2022.

Mengutip Instagram@bogor_update dan tmcpolresbogor,  penutupan jalan tersebut lanjut Yudho, akan dilakukan mulai Kamis, 15 Desember 2022 pukul 00.00 WIB sampai pukul 05.00 WIB.

“Sesuai permohonan dari Kementerian PUPR, mereka meminta waktu pemasangan (besi) selama lima jam,” ujarnya.

Baca Juga: Sambal Ijo Cumi Asin, Eundes Disantap dengan Nasi Hangat Plus Ceplok Telur, Ini Resep dan Cara Membuat nya Bun

Terkait dengan perbaikan jembatan, ujar Yudho, perbaikan akan berlangsung selama tiga hari sejak ambruk pada Selasa, 13 Desember 2022.

Rencananya, pada hari ke empat jembatan Pamuruyan Cibadak Sukabumi, sudah bisa kembali normal dan dapat dilalui kembali kendaraan.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram@bogor_update Instagram@tmcpolresbogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x