Gempa di Garut, Perkebunan Karet PTPN VIII Kondisinya Aman, Info Sementara

- 3 Desember 2022, 21:18 WIB
Pusat genpa 6,4 SR di Garut, Jawa Barat, terjadi Sabtu, 3 Desember 2022.
Pusat genpa 6,4 SR di Garut, Jawa Barat, terjadi Sabtu, 3 Desember 2022. /Google Maps dan BMKG

Gempa tersebut mengakibatkan terjadinya kerusakan beberapa rumah, terutama di Kecamatan Pakenjeng dan Kecamatan Cikelet.

Pihak berwenang masih melakukan pengecekan ke lokasi, mengumpulkan berbagai informasi lainnya.

Baca Juga: Gempa Tadi Sore Membuat Garut Trending di Twitter, Hastag Pray For Garut Rame, BPBD Garut Sebut Ada Korban

Sampai berita ini dibuat, belum ada laporan korban tewas maupun pertambahan korban luka-luka.

Namun gempa yang terjadi di barat daya Garut itu, terasa goncangannya sampai ke Kota Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Jawa Tengah.

Walau goncangan terasa kencang, namun sebagian warga Bandung merasakan dan ada yang tidak merasakan.

Baca Juga: Pengusaha Perkebunan Jawa Barat-Banten Rundingkan Upah Minimum, Pasca UMP Jawa Barat 2023

Sejumlah warga di Bandung panik, sementara sebagian lainnya tenang-tenang saja karena tidak merasakan getaran.

Bahkan, ada yang mengaku tidak mengetahui jika ketika itu ada gempa, yang kemudian diketahui berpusat di Garut.

Lain halnya pada gempa di Cianjur, perkebunan PTPN VIII mengalami kondisi banyak rumah dinas hancur pada emplasemen Perkebunan Teh Gedeh, di Cugenang. *** 

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Berbagai Sumber Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah