RABU Malam Nanti Fly Over Kopo Bandung Jalani Uji Coba, Yuk Intip Keindahannya dengan Ornamen Budaya Lokal

- 21 September 2022, 05:55 WIB
Yuk intip keindahan corak Fly Over Kopo Bandung yang akan mulai menjalani uji coba Rabu malam nanti
Yuk intip keindahan corak Fly Over Kopo Bandung yang akan mulai menjalani uji coba Rabu malam nanti /binamarga.pu.go.id/

DESKJABAR – Fly Over Kopo sepanjang 1,3 kilometer menurut rencana akan mulai menjalani uji coba sejak Rabu 21 September 2022 malam pukul 24.00 WIB.

Fly Over Kopo tersebut akan menjalani uji coba selama sepekan ke depan sebelum jalan layang yang melintas persimpangan Kopo dan Cibaduyut tersebut dibuka untuk umum.

Fly Over Kopo yang pembangunannya telah selesai tersebut, akan berdiri megah dengan ornamen cantik yang mengadopsi budaya lokal.

Baca Juga: Daftar Desa di Jabar yang Dilalui Tol Getaci Segmen Gedebage-Garut-Tasikmalaya: Daerah Anda Termasuk?

Apalagi jika dilihat di malam hari, penampakan Fly Over Kopo tersebut akan semakin indah dengan pencahayaan warna-warni.

Mengutip dari akun Twitter @pupr_jalan_dkijabar, Fly Over Kopo di sisi kanan dan kiri di bagian dinding penyangga atau di bagian Oprit dan Parapet,  dipercantik dengan ornament budaya lokal.

Selain ada motif Maung Bandung dan senjata tradisional khas Jawa Barat, Kujang, dinding penyangga juga dihiasi ornamen corak batik Megamendung.

Ornamen-ornamen ini akan jelas terlihat bagi pengendara atau pengguna jalan yang melintas di bawah Fly Over Kopo atau di ruas jalan Soekarno Hatta Bandung.

Baca Juga: Beri Pengaruh Positif pada Permainan Tim, Luis Milla Sukses Angkat Prestasi Persib Bandung

Apalagi jika di malam hari, Fly Over Kopo Bandung akan terlihat makin indah dengan sorotan lampu warna-warni yang juga menyoroti ornament di dinding penyangga jembatan layang.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: PUPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x