Ditemukan Tertimbun Tanah, Korban Bus Masuk Jurang Rombongan SDN Sayang di Rajapolah, Total Jadi 4 Orang

- 27 Juni 2022, 13:01 WIB
Korvban bus masuk jurang di Rajapolaj ditemukan tertimbun tanah, total jadi 4 orang
Korvban bus masuk jurang di Rajapolaj ditemukan tertimbun tanah, total jadi 4 orang /Basarnas Jabar/

DESKJABAR – Siti Munawaroh (30) korban kecelakaan bus rombongan SDN Sayang di Rajapolah, Tasikmalaya Sabtu lalu ditemukan meninggal dunia.

Korban kecelakaan ditemukan di sekitar lokasi jatuhnya bus dalam posisi tertimbun tanah, Senin 27 Juni 2022 sekira pukul 10.37 WIB.

“Korban selanjutnya dibawa ke Puskesmas Rajapolah,” kata Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantos SAR Bandung, Supriono, dalam keterangannya yang diterima DeskJabar.

Baca Juga: Push Ranked FF Season 28 Sudah Dimulai, Inilah 3 Strategi Jitu yang Bisa Kamu Gunakan di Free Fire

Sebelumnya, Siti dinyatakan hilang setelah bus yang ditumpanginya berisi rombongan dari SDN Sayang masuk jurang.

Siti sempat dinyatakan meninggal oleh kepolisian setempat bersama tiga korban lainnya sesaat setelah kejadian. Namun Siti, ternyata hilang di lokasi kejadian.

Siti diduga terlempar dari bus, kemudian tertutup tanah.

Baca Juga: Inilah 3 Tempat Wisata di Cirebon yang Lagi Hits, Cocok untuk Keluarga, Wajib Dikunjungi

Menurut Supriono, dengan ditemukannya korban maka Operasi SAR selesai dan seluruh unsur SAR kembali ke satuannya masing masing.

Adapun unsur SAR yang terlibat antara lain Basarnas Pos SAR Tasikmalaya, Polresta, Polsek Rajapolah, BPBD Kota Tasik, Koramil Rajapolah, Sigap Persis, Tagana Kab. Tasik, Wanadri, Gadamusa Jabar, Himapa, Volunter Karembi, YURC BATIM 10.33.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x