MISTERI KASUS PEMBUNUHAN SUBANG, Anjas : Pelaku Sebenarnya Sedang Menonton Konflik Antar Saksi

- 7 Mei 2022, 08:21 WIB
Anjas di Thailand, salah seorang pemerhati kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang .
Anjas di Thailand, salah seorang pemerhati kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang . /YouTube Anjas di Thailand


DESKJABAR
 – Pengungkapan kasus Subang, yang sudah berjalan 9 bulan ini, masih menjadi misteri.

Siapa pelaku dan dalang dalam kasus Subang, yang menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu (Amel), belum juga menemukan titik terang.

Meski pihak kepolisian telah bekerja keras untuk mengungkap kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini, seperti memeriksa ratusan saksi, 2 kali otopsi, menyebarkan sketsa wajah, tes kebohongan, tes psikologi, dan tes DNA.

Baca Juga: KASUS Pembunuhan Ibu dan Anak di SUBANG TAMAT, Pelaku Tak Berkutik, Ternyata di Sini Jejaknya

Tapi pelaku dan dalang di kasus Subang ini masih bebas berkeliaran di luar, sambil menghirup udara segar.

Lamanya proses pengungkapan kasus Subang ini, membuat konflik antar saksi memanas.

Mereka, terutama saksi Yosef dan Danu, saling tuding.

Menurut Anjas, melalui YouTube Anjas di Thailand, ‘DANU : YOSEP ADALAH P3LAKU UTAMA KA5US SUBANG !! Ep. 245,’ publish  Minggu 1 Mei 2022, jika kasus Subang ini belum juga terungkap, kondisi para saksi menjadi kasihan, jika seandainya bukan mereka pelakunya.

Baca Juga: Inilah Cara Melihat Khodam Pendamping Diri Sendiri, Gampang Sekali dan Tanpa Ritual

Sebab, masih menurut Anjas, banyak saksi yang akan dirugikan citranya selama kasus Subang ini belum terungkap.

Pada sisi lain,  kata Anjas, karena kasus Subang ini belum juga diketahui pelakunya, dikhawatirkan akan terjadi dimana sejumlah orang menjadi saling menyakiti.

Anjas mengira-ngira, mungkin saja pelaku pembunuhan di Subang itu ada di luaran. Pelaku sebenarnya malah  menyaksikan sejumlah saksi bahkan netizen malah saling berkonflik.

Baca Juga: RUMAH TUSUK SATE, Benarkah Tempat Kumpul Jin Jahat , Ustadz Khalid Basalamah Menjelaskan

Dan, jika melihat konflik antara Yosef dan Danu, “Jangan-jangan bukan mereka pelakunya”, kata Anjas.

Anjas meyakini, bahwa polisi sangat berhati-hati dalam mengungkap kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini.

Apalagi, tidak ada saksi yang melihat langsung kejadian pembunuhan di kasus Subang itu.

Tapi, masih menurut Anjas, ada kemungkinan ada seseorang di balik ini semua. Pelakunya memanfaatkan situasi kehidupan rumah tangga Yosef.

Baca Juga: KASUS Pembunuhan SUBANG, Ternyata Ini Alasan Pelaku Menghabisi TUTI dan AMEL

Sekedar mengingatkan kembali, kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang menewaskan Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu alias Amel (23).

Jasad Tuti dan Amel ditemukan sudah tak bernyawa di dalam bagasi mobil Toyota Alphard milik korban yang diparkir di halaman rumahnya di Kampung Ciseuti, Kecamatan Jalan Cagak. Subang, Jawa Barat, Rabu 18 Agustus 2021. ***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: YouTube Anjas di Thailand Dok. DeskJabar.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x