KASUS SUBANG MIRIP KASUS MEDAN, Inilah Peran Sosok di Sketsa, Dalangnya Bisa Jadi Orang Dekat

- 13 Januari 2022, 07:19 WIB
Polisi memeriksa bagasi mobil Alphard tempat ditemukan jasad Tuti Suhartini dan Amel di kasus  Subang. Pakar hukum menilai ada kemiripan dengan kasus Medan
Polisi memeriksa bagasi mobil Alphard tempat ditemukan jasad Tuti Suhartini dan Amel di kasus Subang. Pakar hukum menilai ada kemiripan dengan kasus Medan /Instagram Polres Subang/

DESKJABAR – Publik masih penasaran sampai kapan kasus Subang akan berakhir, mengingat kasus pembunuhan sadis ini sudah berlangsung hampir 5 bulan.

Di tengah masa penantian jawaban atas kasus Subang, pakar hukum Pidana DR Heri Gunawan, mencoba memaparkan teori kasus tersebut dengan membadingkan kasus Medan.

Kasus Medan yang terjadi pada 2019 dengan korban seorang hakim, akhirnya bisa terungkap dimana dalang kasus tersebut adalah orang dekat.

Baca Juga: FAKTA KASUS SUBANG, Rohman Hidayat Pernah Tawarkan Yosef Disumpah dengan Al-Quran di Mushola SPBU

DR Heri Gunawan berpendapat bahwa kasus pembunuhan selalu dilatar belakangi oleh asmara, harta, dan selalu ada keterkaitan dengan orang terdekat.

Namun, menurutnya, tentu saja tidak semuanya kasus pembunuhan terjadi seperti itu, tapi kebanyakan seperti itu.

Heri menambahkan, teori orang terdekat dan dilatar belakangi harta atau asmara bisa saja terjadi di kasus manapun termasuk kasus pembunuhan Subang.

Namun, perannya biasanya orang terdekat tidak langsung tapi sebagai otak atau dalang dari kasus pembunuhan.

Dalam wawancara dengan DeskJabar.com, Rabu 12 Januari 2022, DR Heri Gunawan mencoba menganalisa sketsa foto terduga kasus Subang yang dikaitkan dengan teori adanya keterlibatan orang dekat.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x