INILAH NASIB 3 HP Milik Amel yang Raib Sejak Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang

- 25 Desember 2021, 17:16 WIB
Anjas bahas kembali soal 3 HP Amel yang raib sejak kasus pembunuh ibu dan anak di Subang
Anjas bahas kembali soal 3 HP Amel yang raib sejak kasus pembunuh ibu dan anak di Subang /Youtube Abjas di Thailand/

DESKJABAR – Keberadaan 3 alat komunikasi atau HP milik almarhum Amel yakni iPhone 11, iPad, dan Samsung M12, sempat menjadi pembicaraan ramai di awal kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Ketika itu, banyak publik dan netizen yang menilai keberadaan 3 HP tersebut merupakan petunjuk kuat untuk mengungkap kasus pembunuh ibu dan anak di Subang dengan korban Tuti Suhartini (55) dan Amel (23).

Tidak heran di awal kasus selain polisi, banyak warga yang juga turun ke daerah sekitar TKP untuk mencari keberadaan 3 HP milik Amel, yang setelah kejadian kasus Subang raib begitu saja.

Baca Juga: FAKTA BARU KASUS SUBANG, YOSEF Menjawab Pertanyaan Anjas, Nasi Goreng di TKP Bukan Milik Amel?

Ada angin segar bahwa salah satu dari 3 HP milik almarhum Amel tersebut sudah ditemukan, ketika tim penyidik menyodorkan foto HP dan beberapa dus HP kepada Yosef untuk mengenalinya.

Ternyata dari foto HP yang diperlihatkan tim penyidik kepada Yosef, suami dan ayah dari korban pembunuh ibu dan anak di Subang tersebut mengenali foto tersebut memang milik Amel.

Namun, dari obrolan Youtuber Anjas dengan Yosef lewat telepon beberapa waktu lalu, Yosef menyatakan bahwa foto Hp yang ditunjukkan tim penyidik memang HP Amel, tetapi bukan salah satu dari 3 HP Amel yang hilang sejak kejadian pembunuh ibu dan anak di Subang yang terjadi pada 18 Agustus 2021 dinihari.

Seperti diketahui, di awal kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, kakak Amel yakni Yoris mengemukakan, sejak kejadian kasus Subang tersebut, 3 HP Amel hilang yakni iPhone11, iPad, serta Samsung M12.

Dalam kanal Youtube Anjas di Thailand yang tayang pada Sabtu 25 Desember 2021, Anjas mempertanyakan kepada pak Yosef soal foto HP yang ditunjukkan oleh tim penyidik saat pemeriksaan.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x