KAPOLDA JABAR Sampaikan Kabar Terbaru KASUS SUBANG: INI KATA KAPOLDA...

- 16 Desember 2021, 12:13 WIB
Kapolda Jabar, Irjen Suntana menyampaikan kabar terbaru ksus subang, Nama-nama tersangka akan segera dirilis
Kapolda Jabar, Irjen Suntana menyampaikan kabar terbaru ksus subang, Nama-nama tersangka akan segera dirilis /Antara

DESKJABAR - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat Irjen Suntana mengatakan dari hasil pemeriksaan para saksi kini telah didapatan sejumlah nama yang diduga merupakan dalang pembunuh ibu dan anak di Subang.

"Dalam waktu dekat sudah mengarah pada nama-nama tersangka. Mohon doa restunya," kata Suntana dalam keterangan resminya di Subang, kemarin.

Mantan Wakabaintelkam Polri itu mengungkapkan, dalam mengungkap kasus pembunuh ibu dan anak di Subang pihak kepolisian harus berhati-hati dalam menetapkan seorang tersangka.

Baca Juga: MENGHARUKAN! Inilah Biodata, Profil dan Keinginan DANU SUBANG Jika Kasus Subang Selesai

Baca Juga: KABAR PERSIB EUY: Target JUARA, Ini yang Akan Dilakukan Robert Albert terhadap Rashid dan David da Silva

Pasalnya, penetapan tersangka harus didasari dengan aspek hukum yang jelas. Karena itu, dalam kasus pembunuhan sadis di Subang tersebut, polisi memerlukan waktu lebih untuk memeriksa sejumlah petunjuk yang ada.

"Pada kasus tertentu juga pembuktiannya harus hati-hati, karena ada konsekuensi dalam menetapkan tersangka," kata Kapolda Jabar, Suntana.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Erdi A Chaniago menyebutkan sudah ada 55 saksi yang diperiksa terkait kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, termasuk Yosef yang merupakan suami dari korban Tuti Suhartini dan ayah dari korban Amalia Mustika Ratu alias Amel.

Masih belum terungkapnya kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, sebelumnya mendapat tanggapan dari mantan Kapolda Jawa Barat (Jabar), Irjen. Pol. (Purn) Dr. H. Anton Charliyan, MPKN.

Anton Charliyan, yang juga mantan Kadiv Humas Polri, pernah sukses menangani dua kasus pembunuhan besar yang menjadi isu nasional bahkan internasional yaitu aktivis buruh Marsinah di Jawa Timur dan aktivis HAM, Munir.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x