Terbaru, Kuasa Hukum Yosef, Kasus Pembunuhan Subung, FAKTA Danu Bisa Langsung DIPIDANAKAN

- 10 Desember 2021, 19:01 WIB
Ternyata ini alasan Danu diperiksa tes kesehatan dan tes kejiwaan dalam kasus pembunuhan Subang.
Ternyata ini alasan Danu diperiksa tes kesehatan dan tes kejiwaan dalam kasus pembunuhan Subang. / Kolase Antara/

Inilah ringkasan hasil wawancara DeskJabar.com dengan kuasa hukum Yosef, Rohman Hidayat pada hari Kamis 9 Desember 2021.

Ketika ditanya mengenai pemanggilan Danu yang berulang dan diperiksa secara maraton dengan pertanyaan lebih dari 100 pertanyaan oleh penyidik dalam kasus pembunuhan Subang Kuasa Hukum Yosef, Rohman Hidayat mengaku tidak mau mengomentari lebih jauh.

Kuasa hukum Yosef, Rohman Hidayat mengatakan tentang Danu yang diendus oleh anjing pelacak polisi saat olah TKP pertama. Anjing pelacak polisi tersebut terus menggonggong ke arah Danu yang sedang dimintai keterangan bisa jadi bahan pertimbangan penyidik sejak awal.

Kemudian Rohman Hidayat menyebut kembali dipanggilnya Danu berulang-ulang oleh penyidik polisi karena keterangan Danu selalu berubah ubah sebagai saksi pembunuh ibu dan anak di Subang

Rohman Hidayat juga mengatakan "bila seseorang saksi dimintai keterangan yang selalu berubah-berubah patut diduga oleh kita ada apa selalu berubah-ubah dan akan menjadi tolak ukur penyidik"

"Ada apa nih keterangan berubah ubah, berarti ada sesuatu yang disembunyikan oleh Danu dan ini perlu dicurigai oleh penyidik," kata Rohman Hidayat saat diwawancarai Tim DeskJabar.com, pada hari Kamis 9 Desember 2021.

Sementara mengenai Yosef yang tidak dipanggil lagi oleh penyidik polisi, Rohman Hidayat mengatakan bahwa pemeriksaan Yosef sudah tuntas tidak ada pemanggilan kembali seperti Danu yang dipanggil berulang ulang bahkan kemarin Danu diperiksa sampai dua hari berturut-turut.

Menurut Rohman Hidayat hal itu karena Yosef sudah memberikan keterangan semuanya kepada penyidik kepolisian Polda Jabar.

"Pa Yosef dalam memberikan keterangan tidak berubah ubah dan Pa Yosef selalu memberikan keterangan sebagai mana aslinya tidak ada rekayasa," ujar kuasa hukum Yosef, Rohman Hidayat.

Makanya, lanjut Rohman, keterangan Yosef tidak pernah ada yang diubah dan juga ada yang diulang sehingga penyidik tidak memanggil lagi Yosef.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah