Hujan Deras dan Angin Kencang, Robohkan Tenda Tempat Vaksinasi Massal Covid-19 di Stadion GBLA

- 17 Juni 2021, 18:49 WIB
Petugas di lokasi sedang berusaha membereskan tenda-tenda vaksinasi di GBLA, di Kelurahan Cimincrang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung pada Kamis 17 Juni 2021.
Petugas di lokasi sedang berusaha membereskan tenda-tenda vaksinasi di GBLA, di Kelurahan Cimincrang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung pada Kamis 17 Juni 2021. /Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud/

Sementara itu Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebutkan program vaksinasi ini terus digenjot di sejumlah daerah dan dirinya mendukung program Presiden Joko Widodo yang menargetkan 1 juta vaksinasi dalam sehari.

“Kami ingin melihat pelaksanaan vaksin di lapangan sehingga kita tahu akan prosesnya termasuk teknis di lapangan seperti apa. Ini dalam rangka menindak lanjuti program vaksinasi Presiden 1 juta 1 hari,” kata Kapolri.

Menurut Listyo, dalam mendukung program presiden, potensi TNI dan Polri serta pemda harus dimaksimalkan dengan baik.

“Mohon dukungan media untuk untuk sosialisasi ke masyarakat bagi yang belum vaksin agar datang di titik tertentu yang telah ditentukan seperti di polsek, polres, kodim, koramil puskesmas atau stadion dan tempat tempat lain,” ungkap mantan Kabareskrim Polri ini.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga mendukung program vaksinasi presiden dengan target 1 juta 1 hari. Hadi berharap program tersebut dapat berjalan dengan baik.

“Kalau kita lihat masyarakat di Stadion Gelora Bandung ini sangat antusias dan luar biasa. Kita berharap program vaksinasi 1 juta 1 hari bisa tercapai,” kata Hadi.***

 

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: PMJ News Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah