Update Covid-19 Kota Bandung, Kecamatan Sukajadi, Coblong, dan Antapani Sumbang Kasus Tertinggi

- 14 Desember 2020, 06:50 WIB
Tangkapan layar Peta Covid-19 Kota Bandung dan sepuluh kecamatan dengan konfirmasi aktif tertinggi
Tangkapan layar Peta Covid-19 Kota Bandung dan sepuluh kecamatan dengan konfirmasi aktif tertinggi /Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung/

DESKJABAR - Kecamatan Sukajadi, Coblong, dan Antapani, menjadi tiga kecamatan dengan jumlah konfirmasi aktif Covid-19 tertinggi di Kota Bandung selama sepekan terakhir.

Informasi itu terungkap dari data Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung yang tersaji di laman covid19.bandung.go.id, hingga Senin, 14 Desember 2020, pukul 06.00 WIB.

Berdasarkan update data terakhir tersebut, jumlah konfirmasi aktif di Kecamatan Sukajadi melonjak dari pekan sebelumnya 44 kasus menjadi total 81 kasus. Kecamatan Coblong juga naik dari pekan sebelumnya 50 kasus menjadi 68 kasus.

Kecamatan Antapani yang sebelumnya 69 kasus dan menjadi kecamatan dengan konfirmasi aktif tertinggi, turun ke posisi tiga dengan 59 kasus.

Baca Juga: Liverpool Selamat Dari Kekalahan Melalui Gol Penalti Mohamed Salah

Kecamatan lain yang masuk daftar sepuluh besar adalah Kecamatan Panyileukan dan Andir, masing-masing dengan 55 kasus, Arcamanik (53), Bandung Kulon (45). Tiga kecamatan yang baru masuk daftar sepuluh besar adalah Cibeunying Kaler (39), Ujung Berung (36), dan Cibiru (36).

Tiga kecamatan tersebut masuk lantaran ada tiga kecamatan yang keluar dari daftar sepuluh besar. Ketiganya adalah Kecamatan Sukasari yang turun dari 29 kasus menjadi 17 kasus aktif dan Kiaracondong yang berkurang dari 32 kasus menjadi 24 kasus. Kecamatan Bojongloa Kidul juga keluar dari daftar sepuluh besar kendati mencatat kenaikan dari 27 kasus menjadi 33 kasus.

Kecamatan dengan kasus aktif terendah adalah Kecamatan Cidadap dengan 4 kasus aktif.

Total konfirmasi aktif di Kota Bandung

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x