MISTERI KASUS SUBANG 2021, Netizen Butuh Informasi Baru Perkembangan Pengungkapan

29 Juni 2023, 09:28 WIB
Misteri kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang 2021, Jawa Barat, para netizen butuh informasi terbaru upaya pengungkapan. /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Misteri kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang 2021, Jawa Barat, tetap munculkan penasaran para netizen pemerhati. Tampaknya, para netizen kini membutuhkan informasi terbaru perkembangan kasus Subang tersebut.

Hampir dua tahun pada 2023 ini sejak kejadian pembunuhan Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (22), fenomena umum adalah masih “berujung” misteri orang pada sketsa polisi yang diunggah 31 Desember 2021. Siapakah orang dalam sketsa itu belum ketahuan.

Walau konon ada orang sempat ditangkap dan sejumlah saksi lain ditanyai, namun secara umum belum ada perkembangan baru kasus Subang ini. Akhirnya, gambaran perkembangan upaya pengungkapan umumnya juga masih berupa aneka hal yang terjadi pada tahun 2021 dan 2022.

 Baca Juga: KASUS SUBANG 2021, Ada Info Lain Soal Pukul 03.00 WIB Dini Hari

Tampilan sejumlah saksi

Tentu saja, yang berwenang munculkan informasi terbaru perkembangan upaya penungkapan, adalah pihak polisi. Tetapi sejumlah pemerhati kasus Subang 2021 ini juga dengan mengunggah sejumlah arsip lama, berupaya memperoleh sesuatu yang bisa dijadikan temuan baru pasca kejadian pada 18 Agustus 2021

Adalah Anjas Asmara, salah seorang pemerhati kasus Subang 2021 yang tetap serius membahas perkembangan kasus dimaksud. Salah satunya, adalah melihat-lihat kembali aneka tampilan sejumlah saksi, berupa reaksi mereka terhadap kejadian pembunuhan itu.

Anjas mengatakan, dari sejumlah tampilan foto dan video, tampak aneka rupa reaksi dari sejumlah saksi yang muncul di media massa. Ada saksi yang sangat tenang, ada dengan aneka sikap, bahkan, ada juga saksi-saksi lain histeris bahkan menjadi kesurupan.

“Banyak reaksi yang mencurigakan,” ujar Anjas Asmara melalui YouTube dirinya, live, Rabu, 29 Juni 2023 malam. Yang ditulis Anjas, adalah REAKSI TAK W4JAR SAKS1 P3M8UNUH IBU TUTI & AMEL SUBANG ??

Begitu pula soal sketsa kepala orang yang ditunjukan oleh polisi, sejauh ini masih misteri apakah sudah dikenali atau belum juga. Adanya sketsa itu dibuat polisi berdasarkan dua orang yang melintas rumah kejadian pembunuhan, dengan waktu berbeda.

 Baca Juga: KASUS SUBANG 2021, Netizen : Harusnya Polisi Menangkap Pelaku Kontaminasi TKP

Pendapat netizen

Tampaknya, perhatian netizen terhadap misteri kasus Subang masih tetap tinggi. Tetapi mereka butuh informasi perkembangan terbaru, dimana komentar muncul misalnya :

@Erlangga Syafri, ​capek degarnya, pembahasannya ini saja di putar putar

@Cendekia Sky, hmmm...salah satu kasus yg banyak kejanggalan. dari gitu banyak saksi, blm tahu siapa pelaku, bahkan ada saksi tp tidak dipublikasi kelanjutannya, spt saksi abk yg sudah ditangkap

@b41s65, Sebenarnya kasus subang ini simple,mudah di tebak dan hampir bisa menetapkan para tersangka di awal2 kejadian.

Namun sayangnya hal itu buyar berantakan lantaran saksi danu merubah keterangan penting yang pernah dia sampaikan kepada ki anom,kades indra zaenal dan beberapa penyidik. Dan sialnya ibu danu membuat keterangan bahwa danu sedang tidiur atau keluar rumah di malam kejadian yang mematahkan bahwa kesaksian danu itu tidaklah benar.

Sehingga dari dari hal tersebut membuka celah pintu masuk bagi beberapa saksi bayaran yang membuat semakin bias  dan simpang siur nya segala informasi yang timpang tondih di tambah lagi  beberapa konten kreator yang membuat analisa2 yang mambagongkan sesuai dengan pesanan.

Mungkin saat inilah momentum yang tepat untuk kembali meng analisa tentang danu.

1.Apakah keterangan danu yang berubah itu setelah dia mendapatkan PH melalui HS ?

Jika memang kesaksian danu yang pertama itu benar,atas dasar apa dia merubah keterangannya ?

A.adanya ancaman.

B.usulan dari HS dan PH nya

C.di suruh ibunya.

D.di suruh yoris.

untuk jawaban A,maka seharusnya tindakan yang di lakukan danu adalah melaporkan hal tersebut ke komisi perlindungan atau propam jika yang mengancam dari oknum.

Jika jawaban itu B. maka harus di telusuri lagi atas dasar apa mereka mengusulkan danu untuk merubah keterangannya atau adakah kemungkinan HS mengenal keluarga yosep terutama dengan mulyana yang tidak lain adalah kepala staf di sekolahnya dulu sehingga ingin membuat kesaksian pembanding agar code silence terlihat sempurna.

Jika jawaban itu C. Maka kemungkinannya karena Faktor A,B dan D.

Jika jawaban itu D.

.... ... .... .... ...

Tinggal simpulkan sendiri. ***

Editor: Kodar Solihat

Sumber: YouTube Anjas Asmara

Tags

Terkini

Terpopuler