Eril Ditemukan, Sang Kekasih Tulis Pesan Haru Menunggu Kedatangan Jenazahnya

- 10 Juni 2022, 10:18 WIB
Putra Gubernur Jawa Barat, Eril  wafat karena tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss 26 Mei 2022.
Putra Gubernur Jawa Barat, Eril wafat karena tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss 26 Mei 2022. /Instagram @nabilaishma/

Sejak kabar Eril menghilang di Sungai Aare, Bern, Swiss mengemuka, Nabila jarang mengisi halaman media sosial. Seolah itu adalah bentuk duka citanya atas kehilangan pemuda berusia 23 tahun ini.

Dia hanya beberapa kali mengunggah foto Eril dan mengungkapkan kerinduannya pada sang kekasih. Dalam postingannya Nabila meminta Eril cepat pulang. Kini, Allah mengabulkan doa gadis cantik ini, meski Eril pulang ke Bandung dalam keadaan tidak bernyawa.

Penemuan jenazah Eril

Dalam konfrensi press yang digelar oleh KBRI Bern, Swiss terungkap kronolis penemuan jenazah anak sulung Gubernur Jawa Barat itu. Setelah hampir dua pekan melakukan pencarian secara intensif, polisi maritim Swiss dapat menemukan Eril.

Pemuda kelahiran New York ini ditemukan kurang lebih 5,1 Km dari lokasi dia berenang. Ahli forensik memastikan bahwa jenazah yang mengambang di bendungan Engehalde itu adalah Eril. Menurut rencana jenazah Eril akan dibawa ke tanah air pada Minggu, 12 Juni 2022 dan dimakamkan pada Senin, 13 Juni 2022.***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: KBRI Bern Instagram @nabilaishma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah