Agar Asam Lambung Tidak Kumat Saat Puasa di Ramadhan 2024, Hindari Makanan Seperti Ini Saat Berbuka

- 13 Maret 2024, 16:00 WIB
Ilustrasi. Bagi penderita asam lambung, saat berbuka puasa Ramadhan 2024, wajib untuk menghindari beberapa makanan yang bisa menjadi pemicu
Ilustrasi. Bagi penderita asam lambung, saat berbuka puasa Ramadhan 2024, wajib untuk menghindari beberapa makanan yang bisa menjadi pemicu /freepik/

 

DESKJABAR - Agar penyakit asam lambung tidak kambuh ketika menjalankan ibadah puasa di Ramadhan 2024 ini, maka saat berbuka puasa, wajib untuk menghindari beberapa makanan yang bisa menjadi pemicu.

Penyakit asam lambung adalah kondisi yang ditandai dengan rasa terbakar di dada akibat asam lambung naik ke kerongkongan. Gejala penyakit ini muncul minimal dua kali dalam seminggu.

Asam lambung naik atau penyakit asam lambung bisa dialami oleh orang dewasa atau anak-anak. Gejala penyakit pada lambung ini sering diduga sebagai serangan jantung atau penyakit jantung koroner, karena gejalanya yang hampir mirip berupa nyeri dada sebelah kiri.

Baca Juga: Jangan Tidur Setelah Makan Sahur Ramadhan 2024, Jika Tak Ingin Asam Lambung Naik, Begini Kata Dokter

Baca Juga: Tata Tertib yang Harus Dipatuhi Pengunjung Masjid Raya Al Jabbar Bandung, Selama Ramadhan 2024 dan Seterusnya

Dokter Spesialis Penyakit Dalam dari Rumah Sakit Pusat Infeksi (RSPI) Prof. Dr. Sulianti Saroso, Jakarta, dr Elisabeth Sipayung menganjurkan kepada masyarakat, untuk tidak berbuka puasa dengan mengkonsumi makanan yang bisa menjadi pemicu kambuhnya asam lambung.

"Saat berbuka puasa jangan mengkonsumsi makanan asam, makanan tinggi lemak seperti daging, gorengan, jeroan, dan lain sebagainya. Tidak makan dalam jumlah banyak dalam satu waktu, serta tidak merokok," ucapnya.

Hal tersebut disampaikan Elisabeth dalam diskusi mengenai puasa bagi penderita penyakit asam lambung yang diikuti secara daring di Jakarta, Rabu 13 Maret 2024.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x