6 Tempat Wisata Jawa Barat, Hits, Surga Tersembunyi, Eksotis, 3 di Antaranya Bocoran Ridwan Kamil

- 14 Juli 2022, 10:08 WIB
Sungai Cikahuripan, salah satu surga tersembunyi di Jawa Barat
Sungai Cikahuripan, salah satu surga tersembunyi di Jawa Barat /Instagram @zafranrimbawan/

 

DESKJABAR - Inilah rekomendasi 6 tempat wisata Jawa barat hits, bagaikan surga tersembunyi dan eksotis bahkan 3 di antara wisata tersembunyi bocoran dari Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil semakin gencar mempromosikan potensi wisata yang berada di wilayah pemerintahannya, termasuk destinasi wisata anti-mainstream, eksotis bagaikan surga tersembunyi atau belum terlalu dijamah wisatawan.

Inilah 6 tempat wisata Jawa Barat, hits, bagaikan surga tersembunyi, eksotis dan 3 di antaranya bocoran Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil:

Baca Juga: 6 Amalan Berikut Jika Dilakukan Seorang Anak Maka Pahala Akan Tetap Mengalir Untuk Orangtua Yang Sudah Wafat

1. Green Canyon, Pangandaran

Green Canyon adalah surga tersembunyi yang terletak di Desa Kertayasa, Pangandaran, merupakan tempat wisata air yang sangat indah.

Hal ini menyuguhkan batu-batuan tinggi menjulang yang menawan. Pengunjung bisa menikmati tebing-tebing tinggi dengan aliran Sungai Cijulang di bawahnya.

Wisatawan juga bisa berkeliling Green Canyon menggunakan perahu kecil yang tersedia di sana. Aktivitas lain yang dapat dilakukan wisatawan di sini adalah body rafting menyusuri sungai di bawah tebing melalui pepohonan hijau yang berjarak sekitar 3 kilometer.

Baca Juga: Polisi Sita Decoder CCTV di Pos Satpam Komplek Rumah Kadiv Propam

2. Taman Batu, Padalarang

Stone Garden terletak di Gunung Masigit, Cipatat. Sangat eksotik, populer dan cocok sebagai tempat pengambilan foto prewedding.

Sebelumnya, tidak banyak orang yang mengetahui keindahan yang tersembunyi dari puncak bukit Stone Garden.

Batuan bertabur medan ini begitu menakjubkan terutama di pagi hari atau saat senja saat matahari terbenam.

Baca Juga: 7 TEMPAT Nongkrong di Ciamis yang Populer dan Instagramable, Cocok Untuk Healing dan Refreshing

Dari atas hamparan luas pemandangan tersaji dengan indah. Taman batu di dataran tinggi di bukit ini akan membuat Anda merasa seperti sedang bepergian ke luar negeri.

3. Pulau Biawak

Pulau Biawak merupakan salah satu pulau yang memiliki ciri khas hewan Biawak atau Varanus salvator. Pulau ini juga lebih dikenal dengan sebutan pulau Rakit, Pulau Menyawak atau Pulau Bompies. Dan terletak di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat

Saat senja tiba, biawak yang disebut Varanus salvator itu terlihat merayap di sekitar pantai untuk menangkap mangsanya

Pulau Biawak yang tampak mempertahankan keindahannya yang masih asli. Airnya jernih dengan gradasi warna dari biru muda hingga biru tua.

Snorkeler akan dimanjakan oleh terumbu karang yang tumbuh subur dan ikan berwarna-warni di dasar laut disekitar pulau.

Selain itu, wisatawan juga bisa menemukan sebuah mercusuar yang menjulang tinggi. Dibangun sekitar tahun 1872, mercusuar sepanjang 65 meter ini terdiri dari 16 lantai.

4. Sungai Cikahuripan, Bandung Barat

Foto pertama yang diunggah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 'Emil' adalah berasal dari akun @shereneon.

Dalam foto tersebut, terlihat seseorang di atas rakit sedang menikmati keindahan Sungai Cikahuripan dengan tebing-tebing tinggi menjulang.

Sungai Cikahuripan sendiri terletak di kawasan Bandung Barat dan menyuguhkan keindahan alam yang begitu mempesona bagaikan surga tersembunyi dan masih jarang diketahui wisatawan.

5. Jembatan Situ Gunung, Sukabumi

Dalam foto ini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tampak menunjukkan keunikan Jembatan Situ Gunung yang sempat viral di media sosial.

Jembatan Situ Gunung dibangun di atas pepohonan ini memiliki panjang 240 meter dan lebar 2 meter. Dan ketinggian dari tanah tertinggi mencapai 161 meter.

Jembatan yang dibangun pada pertengahan Juni 2018 ini juga menjadi akses menuju objek wisata lainnya, Air Terjun Curug Sawer.

6. Curug Ngebul, Cianjur

Foto yang diunggah Ridwan Kamil, adalah foto ciamik dari akun @mochadjamalrarizqi. Dalam foto tersebut terlihat seorang laki-laki setengah telanjang dan membelakangi kamera sedang memandang air terjun.

Pemandangan air terjun begitu indah, terlihat air yang jatuh dari atas saking indahnya terlihat ngebul atau mirip uap.

Dan Curug Ngebul ini merupakan salah satu tempat wisata yang disebut-sebut bagaikan surga tersembunyi yang terletak di Kabupaten Cianjur,Jawa Barat.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: berbagai sumber Twitter @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x