TERNYATA Ini GEJALA OMICRON Pada Ibu Hamil Menurut Dokter, Disarankan Segera Lakukan Ini

- 26 Februari 2022, 07:58 WIB
Gejala Omicron pada ibu hamil dan apa yang harus dilakukan jika mengalaminya. /Unsplash / Juan Encalada
Gejala Omicron pada ibu hamil dan apa yang harus dilakukan jika mengalaminya. /Unsplash / Juan Encalada /

Menurut dokter Andriansjah, gejala Omicron yang dialami ibu hamil tidak berbeda jauh dari gejala Omicron yang dialami kebanyakan orang dewasa.

"Ada yang bilang, Omicron ini seperti flu biasa, tenang aja gak perlu takut.Tapi menurut saya guys, kita jangan terpancing. Tetap waspada, jaga prokes (protokol kesehatan). Karena Covid-19 termasuk Omicron, ini penuh dengan ketidak pastian," ujar dokter Andriansjah.

Baca Juga: Pernah Kontak Penderita Omicron, Khawatir Terpapar Covid-19 Tapi Takut Tes Swab, Lakukan 4 Tips Isoman Ini

Menurutnya, ibu hamil yang terinfeksi varian Omicron, bisa alami gejala berikut ini :

1. Demam
2. Batuk dan Pilek
3. Sakit Ketika Menelan
4. Sesak Nafas
5. Mudah Lelah
6. Mual Muntah
7. Diare

Dokter Andriansjah mengatakan, "Memang guys, gejala-gejala dan tanda (Omicron) yang saya sebutkan tadi, itu berbeda setiap orang. Karena di tahun 2022 ini khususnya di Indonesia sudah banyak masyarakat yang menerima vaksin," kata dokter Andriansjah.

Lalu dokter Andriansjah juga mengatakan, jika ibu hamil mengalami gejala Omicron yang telah disebutkan diatas, segera lakukan tes PCR.

"Segeralah lakukan PCR, untuk memastikaj itu Covid-19 atau bukan. Karena gejala seperti itu, bisa saja dia bukan Omicron, tapi gejala flu. Ini kan musim pancaroba nih," tutur dokter Andriansjah.

Dokter Andriansjah mengatakan, ibu hamil yang alami gejala Omicron sangat disarankan untuk melakukan tes PCR atau antigen, dikarenakan ibu hamil adalah seseorang dalam kondisi khusus badannya.

Baca Juga: Jika Meninggalkan Sholat, Apakah Harus Diqodho? Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah