WASPADA, Perkembangan Virus Covid-19 Varian Omicron Berkembang 8 Kali Lebih Cepat

- 20 Desember 2021, 18:48 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin ungkap  perkembangan virus Covid-19 varian Omicron berkembang 8 kali lebih cepat
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin ungkap perkembangan virus Covid-19 varian Omicron berkembang 8 kali lebih cepat /Youtube Kementerian Kesehatan RI

DESKJABAR – Waspada, perkembangan virus Covid-19 varian baru yakni Omicron ternyata 8 kali lebih cepat, dengan wilayah Eropa sebagai wilayah dengan jumlah kasus terbanyak.

Perkembangan virus Covid-19 varian Omicron yang cukup cepat secara global ini, terlihat dari jumlah penambahan kasus dalam sepekan terakhir yang kecepatannya 8 kali lipat.

Masyarakat juga harus waspada karena kemampuan netralisasi virus pascainfeksi dan imunisasi menjadi menurun akibat adanya Omicron dibandingkan dengan jenis varian COVID-19 yang lainnya.

Baca Juga: JELANG PENGUNGKAPAN Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, ADA Bukti Penting yang Ditemukan Anjing Pelacak

Sementara itu, jumlah kasus Omicron di dunia yang terdeteksi masih sebanyak 7.900. Namun, jumlah tersebut naik dengan pesat menjadi 62.342 kasus pada pekan lalu. Penambahan jumlah kasus tersebut, sama dengan 8 kali lebih cepat.

“Jadi, kenaikan (kasus Omicron) lebih dari delapan kali lipat dalam sepekan di dunia,” kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dalam konferensi pers PPKM yang diikuti secara daring di Jakarta, Senin.

Mengutip kantor berita Antara, akibat perkembangan virus Covid-19 varian Omicron yang begitu cepat, jumlah negara yang telah terinfeksi varian tersebut ikut bertambah menjadi 97 negara setelah dua pekan lalu hanya ada 72 negara. Bertambahnya jumlah negara tersebut kemudian ikut mengubah posisi negara dengan kasus Omicron tertinggi di dunia.

Baca Juga: Bukan Yasin, Ucapkan Surat  Ini Setiap Pagi, Mudah Dilakukan dan Dijamin Surga kata Ustadz Ali Jaber

Menkjes Budi Gunadi memaparkan bahwa wilayah Eropa tercatat sebagai wilayah dengan kasus virus Covid-19 varian Omicron terbanyak.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x