BREAKING NEWS, Omicron Ada di Indonesia, Presiden Jokowi Larang Pejabat dan Warga Bepergian Keluar Negeri

- 16 Desember 2021, 16:12 WIB
Presiden Joko Widodo saat melakukan jumpa pers
Presiden Joko Widodo saat melakukan jumpa pers /Tangkap layar YouTube/ Kementerian BUMN

DESKJABAR- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan pernyataan soal kasus covid-19 varian Omicron yang kasus pertamanya sudah di berada di Indonesia.

Presiden Jokowi melarang semua warga negara dan pejabat untuk bepergian ke luar negeri sampai situasi ini mereda.

Jokowi pun meminta pihak pemerintah berupaya agar varian Omicron tidak meluas di tanah air jangan sampai ada penularan lokal.

Baca Juga: Benarkah Luka di Tubuh Danu Penyakit Kulit?

Baca Juga: Tanaman Liar Sebagai Obat Herbal Untuk segala Penyakt Seperti Asam Urat, Radang Sendi dan Penyakit Hepatitis

Jokowi juga minta pertahankan jumlah kasus aktif agar rendah tingkat penularan dibawha 1 jangan sampai melonjak.

"Waspada penting jangan perkembangna ini panik," ujar Jokowi dalam keterangan persnya, Kamis 16 Desember 2021 petang.

Sejauh ini omcron belum membahayakan pasien terutama yang sudah dapat vaksin. "Saya minta warga yang belum dua kali dan belum di vaksin, segera divaksin," katanya.

Meski situasi di dalam negeri sudah mendekati normal, jangan kedor menerapkan protokol kesehatan tetap masker mencuci tangan. "Pemerintah daerah tresing dan testing ditingkatkan. Saya minta seluruh warga pejabat negara tidak boleh pergi keluar negeri sampai situasi mereda," ujarnya.***

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x