TUBUH SEHAT dengan Real Food dan Tak Perlu Tanya Ingredient, Inilah Penjelasan Zaidul Akbar

- 18 November 2021, 06:06 WIB
real food bisa membuat tubuh anda sehat, ini penjelasan Zaidul Akbar
real food bisa membuat tubuh anda sehat, ini penjelasan Zaidul Akbar /Instagram @zaidulakbar/

DESKJABAR – Di era makin maju jenis makanan olahan kian membeludak dan hampir menyerbur di sekitar kita.

Sayangnya, berkembangnya makanan olahan sejalan dengan makin berkembang pula jenis penyakit yang diakibatkannya, karena makanan olaharan biasana selalu dicampur dengan berbagai zat kimia.

Untuk itulah agar tubuh sehat, manusia perlu lebih banyak mengkonumsi real food, dan Anda tak perlu menanyakan kandungan atau ingredient, seperti halnya di produk makanan olahan yang harus mencantumkan kandungan di dalam makanan tersebut.

Baca Juga: AKANKAH Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Seperti Kasus Novel dan Marsinah yang Berujung Misteri

Penceramah yang juga soerang dokter, Zaidul Akbar memaparkan apa itu real food dan makanan tersebut dipastikan akan membuat tubuh sehat dan Anda menjadi manusia real.

Dalam postingannya di akun Instagram @zaidulakbar yang diposting Rabu 17 November 2021, Zaidul Akbar memaparkan apa itu real food dan dampaknya bagi tubuh.

Menurut Zaidul Akbar, real food atau makanan asli adalah makanan dalam bentuk asli tanpa mengalami perubahan apapun.

Makanan asli tersebut tanpa perlu dibantu ahli menjelaskan kandungan nutrisinya apa saja di bungkusnya, karena naluri manusia ya sudah faham bahwa real food adalah ingredient

“Jadi ga perlu ditulis lagi ingredientnya apa, karena ingredientnya ya mereka itu semua. Namun jika sudah dikemas dan diolah dan dipabrikasi maka pasti akan ada keterangan kandungan dan lain lainnya, termasuk teman temannya berupa bahan sintetik tambahan dan sebagainya,” tutur Zaidul Akbar.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Instagram @zaidulakbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x