Pecinta Seafood Merapat, 3 Rumah Makan Seafood di Tasikmalaya, Menu Bancakan Buat Rame-Rame pun Ada

27 Desember 2022, 21:45 WIB
Mix seafood saus padang di rumah makan seafood Setya Rasane, rasanya bikin nagih dan boros nasi /Instagram @setyarasane/


DESKJABAR - Rekomendasi rumah makan seafood di Tasikmalaya, sediakan aneka jenis seafood yang masih fresh dan diolah dengan aneka saus yang menggugah selera.

Penyuka aneka seafood di Tasikmalaya, kini tak perlu jauh-jauh untuk pergi ke Pangandaran untuk menikmati aneka hidangan laut yang masih fresh.

Beberapa rumah makan seafood yang ada di Tasikmalaya, menawarkan konsep bagi pembeli untuk memilih sendiri aneka seafood sebelum diolah menjadi masakan.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Nongkrong yang Cozy dan Hits di Tasikmalaya, Mulai dari Gaya Eropa Sampai Vintage

Dengan konsep tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung untuk mencoba masakan seafood di rumah makan tersebut.

Selain menawarkan makanan yang enak, tempatnya pun cukup nyaman, sangat pas untuk acara makan bersama keluarga dan kerabat.

3 Rekomendasi Rumah Makan Seafood di Tasikmalaya, Sediakan Aneka Jenis Seafood yang Masih Fresh

Baca Juga: Resep Lemper Lele, Menu Sehat untuk Camilan, Ini Cara Membuatnya

Buat yang sedang mencari rekomendasi rumah makan seafood di Tasikmalaya, yang menyediakan aneka jenis seafood yang masih fresh dan makanannya pun enak-enak, berikut ini ada 3 tempat yang wajib kalian kunjungi jika sedang berada di Tasikmalaya, yang dikutip dari Instagram @foodhuntertasikmalaya.

1.Setya Rasane

Baru saja buka, rumah makan seafood ini berada di pusat kota Tasikmalaya, tepatnya di Jl. Cihideung Balong No.2.

Menu wajib yang harus kalian coba, yaitu lobster saus spesial, rasanya yang dominan manis dan gurih, dengan sedikit rasa pedas, akan membuat makan semakin nikmat.

Diracik oleh chef yang cukup berpengalaman dari Temanggung, rasa masakan dari rumah makan seafood Setya Rasana bakal bikin kalian ketagihan.

Menu lainnya yang bisa dipilih, ada paket sejoli bancakan saus padang, udang cobek saus padang, cumi bakar, dan lain-lain.

Penasaran dengan rasanya, Setya Rasane buka setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 21.30 WIB.

Baca Juga: Resep Bakso Lipat Isi ala Chef Rudy Choirudin Buatnya Simple tapi Enak, Mantap Cocok Dimakan saat Musim Hujan!

2.Bandar Laut Sunda

Terbilang cukup baru, buka pada bulan Oktober lalu, rumah makan seafood satu ini pas buat dijadikan tempat makan bersama keluarga.

Lokasinya yang berada di pusat kota, yaitu Jl. H.Z Mustofa, tepatnya di seberang BCA, rumah makan seafood ini cukup unik.

Di sini ada beberapa akuarium, tempat untuk kepiting dan ikan gurame yang masih hidup, jadi seafood yang disajikan benar-benar fresh.

Menu andalan di Bandar Laut Sunda, ada bancakan seafood yang bisa dimakan rame-rame dengan pilihan saus yang lezat, seperti saus asam manis, mentega, tiram, saus padang, dan saus Bandar Laut yang khas.

Tak hanya menu seafood saja, disini pun menawarkan menu sunda yang disajikan secara prasmanan.

Bandar Laut Sunda buka setiap hari, mulai pukul 08.00-21.30 WIB.

Baca Juga: Kuliner Viral Lagi Hits di Kota Solo: Es Dawet Telasih dan Es Gempol Pleret

3.Warung Nasi Ny.Crab

Buat para pecinta seafood, bisa coba untuk mengunjungi rumah makan satu ini.

Tempatnya cukup nyaman, pas banget buat makan rame-rame bersama keluarga. Aneka jenis seafood yang ditawarkan pun beragam, selain udang, cumi, kepiting, juga ada aneka kerang, lobster, keong macan, dan ikan kerapu.

Ada menu seafood tumpah yang bisa dimakan rame-rame, karena bisa dimakan sampe 4-5 orang. Untuk pilihan sausnya, ada saus padang dan asam manis, siap-siap boros nasi kalau makan disini karena rasanya yang bikin nagih.

Untuk mencoba seafood disini, Warung Nasi Ny.Crab ada di Jl. Letjen Mashudi, buka setiap hari (Jumat libur), mulai pukul 11.00 sampai 21.00 WIB.

Itulah tadi 3 rekomendasi rumah makan seafood yang ada di Tasikmalaya. Buat para pecinta seafood silahkan merapat dan rasakan nikmatnya masakan seafood bersama keluarga ataupun kerabat.***

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler