Seru! Yuk, Jelajahi 5 Tempat Wisata Bandung Hits Bareng Bestie, Healing di Pinggir Danau Bisa Lupakan Galau

19 Oktober 2022, 20:45 WIB
Seru! Yuk, jelajahi 5 tempat wisata Bandung hits bareng bestie, healing di pinggir danau bisa lupakan galau. /Instagram @nengpeun/

DESKJABAR - Seru! Yuk, jelajahi 5 tempat wisata Bandung hits bareng bestie, healing di pinggir danau bisa lupakan galau.

Berlibur dengan bestie adalah salah satu cara untuk healing dan melupakan masalah yang bisa membuat galau.

Ada danau di Bandung yang menjadi favorit wisatawan yaitu Situ Cileunca.

Yuk, kita jelajahi tempat wisata Bandung yang bisa mengusir galau dan healing bareng bestie:

Baca Juga: Terungkap Kenapa Pembangunan Tol Getaci Molor: Ini Kata Menteri PUPR, Gubernur, Wagub dan Pemkot Tasikmalaya

1. Situ Cileunca

Salah satu objek wisata alam yang menarik untuk didatangi adalah Situ Cileunca.

Danau yang memiliki luas sekitar 1400 hektar ini terlihat begitu alami dan menyatu dengan alam sekitar.

Healing di pinggir danau menjadi aktivitas menyenangkan yang bisa kita lakukan bersama bestie.

Berlokasi di jalan situ Cileunca Pangalengan Bandung beroperasi mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB.

2. Wow Sarae Hills

Kita bisa healing bareng bestie dan berkeliling dunia dalam waktu satu hari di Wow Sarae Hills.

Banyak Spot foto Instagramable di sini seperti Santorini, Eiffel Tower, Sphinx dan lain-lain.

Alamat di Jalan Pagermaneuh, Pagerwangi, Lembang, Bandung.

Buka setiap hari pukul 10.00 hingga 20.00 WIB.

Baca Juga: WISATA TASIKMALAYA MAKIN ASYIK: Ada Malioboro, Kampung Korea, Wahana Ombak Laut, Kuliner Ikan Bakar Situ Gede

3. Dago Dream Park

Kita bisa mengajak bestie untuk menjajal berbagai wahana menarik di tempat wisata ini.

Kita bisa mencoba permadani terbang Aladin, Skybike atau menyusuri labirin di wahana Lost In Paradise.

Seru pastinya apalagi jika bareng-bareng healing dengan bestie.

Berlokasi di Jalan Dago Giri KM 2,2 Mekarwangi Lembang Bandung.

Buka setiap hari kerja mulai pukul 09.00 sampai 17.00 WIB pada hari kerja sedangkan weekend dan hari libur nasional buka pukul 08.00 sampai 18.00 WIB.

4. Bukit Senyum Cipada

Berlokasi di desa cipada Kecamatan Cikalong Wetan Bandung tempat wisata ini berada pada ketinggian 1.300 mdpl.

Jika kita datang ke sini maka kita dapat melihat jajaran pohon pinus yang menarik untuk menjadi spot foto Instagramable.

Kita bisa selfie bareng bestie sekaligus healing di alam terbuka.

Baca Juga: GEGER Kasus Gangguan Ginjal Akut Anak, Kemenkes Instruksikan Apotek Larang Jual Obat Sirup, 99 Balita Tewas

5. Lereng Anteng Panoramic Coffee

Berlokasi di kampung pagermaneuh, Desa Pagerwangi, Lembang, Bandung.

Kita dapat mendatangi lokasi ini mulai pukul 09.00 sampai pukul 21.00 WIB.

Asyiknya di sini kita dapat bersantai dengan bestie menikmati pemandangan kota Bandung dari ketinggian.

Segera ajak bestie untuk healing bareng melupakan galau dengan menjelajahi tempat wisata hits Bandung.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler