SKUY Gaskeun Liburan ke Pangandaran! Ini 5 Wisata Alam yang Populer, Instagramable dan Sayang untuk Dilewatkan

20 Agustus 2022, 17:51 WIB
Pantai Pangandaran merupakan salah satu rekomendasi destinasi wisata alam Pangandaran yang populer, Instagramable dan sayang untuk dilewatkan ketika liburan tiba /Pixabay/ rendy224/

DESKJABAR - Pangandaran merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Barat dengan potensi wisata yang luar biasa.

Ada banyak wisata yang bisa dinikmati di Pangandaran, tapi yang terkenal adalah wisata alam.

Maka tak heran Pangandaran menjadi tempat wajib dikunjungi ketika liburan tiba.

Wisatawan yang datang ke Pangandaran pun berasal dari pelancong lokal hingga mancanegara.

Baca Juga: Ini 5 Weton yang Sering Dirindukan Banyak Orang Di Sekitarnya, Anda termasuk?

Mengutip dari kanal YouTube DOYAN WISATA, berikut 5 wisata alam Pangandaran yang populer dan Instagramable yang sayang untuk dilewatkan;

1. Desa Wisata Selasari Pangandaran

Desa Wisata Selasari merupakan desa wisata dimana pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas wisata.

Di desa wisata ini terdapat berbagai wahana wisata seperti arung jeram, gua, situs budaya, dan hutan konservasi

Wisata ini juga cukup populer di kalangan para pengunjung sehingga menjadi salah satu destinasi wajib dikunjungi ketika liburan.

Baca Juga: Wisata Camping Ground Sentul Caeum Bray, Klop Yang Lagi Suntuk Di rumah, Bosan Mainstream

2. Curug Bojong Pangandaran

Curug Bojong merupak destinasi wisata air, sehingga pengunjung dapat bermain air dengan bebas lantaran disediakan fasilitas yang mendukung.

Curug Bojong atau juga dikenal Curug Sawangan terletak di Desa Bojong, Pangandaran

Tempat ini juga memiliki spot foto-foto yang Instagramable sehingga sayang untuk dilewatkan ketika liburan.

3. Cagar Alam Pananjung

Cagar alam ini mengoleksi berbagai macam fauna dari hewan berkaki empat, primata sampai berbagai jenis burung, dan juga berbagai jenis flora.

Di Cagar alam ini juga terdapat situs peninggalan zaman dulu termasuk batu kalde dan juga goa-goa bersejarah.

Baca Juga: 13 Destinasi Wisata Puncak, Bogor dan Sekitarnya yang Hits dan Kece, Cocok Dijajaki Bersama Kekasih

Tempat wisata yang satu ini merupakan satu-satunya cagar alam yang ada di Pangandaran.

Selain populer, tempat ini juga memiliki spot foto yang Instagramable.

4. Pantai Pangandaran

Keindahan Pantai Panagndaran sudah diakui oleh banyak orang baik itu wistawan lokal bahakan mancanegara.

Pantai ini memiliki pasir putih ditambah dengan fasilitas yang lengkap mulai dari wahana permainan hingga penginapan.

Tempat wisata yang satu ini juga cukup populer dan seakan menjadi wisata wajib ketika liburan di Pangandaran.

Pantai pasir putih ditambah air laut biru cocok dijadikan sebagai spot foto yang Instagramable.

Baca Juga: MIRIS Jin Qorin KASUS SUBANG Tempati TKP, Syaratnya Tersangka Ditangkap, CEK FAKTA DI SINI

5. Pantai Batu Karas

Pantai Batu Karas berada di Desa Batu Karas, Cijulang, Pangandaran.

Di Pantai Batu Karas, pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas termasuk berenang dan juga berselancar.

Tempat wisata ini memiliki berbagai macam fasilitas yang memadai.

Pantai yang satu ini juga cukup populer di kalangan para pengunjung baik lokal maupun mancanegara.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Populer dan Menarik di Mojokerto Untuk Yang Gabut di Akhir Pekan, Nomor 5 Ada Edukasi Anak

Itulah 5 destinasi wisata alam Pangandaran yang populer, Instagramable dan sayang untuk dilewatkan ketika liburan tiba. *** 

Editor: Lilis Lestari

Sumber: Youtube Doyan Wisata

Tags

Terkini

Terpopuler